jpnn.com, BLITAR - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama KH Ahmad Muwafiq alias Gus Muwafiq berziarah ke makam Presiden ke-1 RI Soekarno (Bung Karno) di Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur, Sabtu (16/4).
Keduanya memanjatkan doa bersama seraya menengan jasa-jasa proklamator kemerdekaan itu.
BACA JUGA: Sukarelawan Santri Dukung Ganjar Kunjungi Pesantren Al-Maunah, Bawa Bantuan untuk Masjid
Menurut Gus Muwafiq, Indonesia beruntung memiliki pemimpin seperti Bung Karno yang bisa menyatukan semua golongan menjadi satu kesatuan.
“Padahal dulu kalau Bung Karno mau ikut Belanda, beres. Tetapi Bung Karno atas nama bangsa Indonesia artinya hebat Indonesia punya orang-orang yang punya pemikiran besar," kata dia dalam siaran persnya, Minggu (17/4).
BACA JUGA: Isi Akhir Pekan, Sahabat Ganjar Gelar Festival Seni dan Turnamen Mobile Legends
Ulama besar NU itu mengatakan selain mampu mempersatukan Indonesia, Bung Karno juga sangat berjasa dalam menjaga keamanan bangsa dan negara.
Hal itu terlihat dari kerukunan yang terbangun dari segala perbedaan yang ada di Indonesia. Gus Muwafiq menyebutkan jika manusia pada suatu bangsa bisa terjaga, maka agamanya juga akan ikut terjaga.
BACA JUGA: Ganjar Pranowo Mengunjungi Kampung Pancasila Lalu Bicara Soal Toleransi
Senada dengan Gus Muwafiq, Ganjar mengatakan begitu banyak nilai-nilai kebangsaan yang diwariskan Bung Karno untuk Indonesia.
“Coba dengar ceramahnya Gus Muwafiq tadi, bagaimana orang menolong itu didatangi terus, bahkan udah meninggal juga dihampiri,” kata Ganjar.
Ganjar menilai Bung Karno sebagai sosok proklamator yang sangat banyak jasanya bagi negara Indonesia. Sehingga, seluruh pengabdiannya untuk negeri ini akan selalu memberikan inspirasi bagi rakyat Indonesia.
"Karena ada semangat memperjuangkan bangsa dan negara ini. Tadi cerita dari Gus Muwafiq, simpel dan sederhana. Artinya orang yang sungguh menginspirasi pasti balasannya adalah kebaikan," kata Ganjar. (cuy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahasiswi dan Milenial Jabar Dukung Ganjar Pranowo jadi Presiden 2024
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan