Ganjar-Mahfud Dapat Restu 2 Tokoh Penting Jawa Barat, Spirit Kemenangan Makin Kuat

Minggu, 24 Desember 2023 – 18:30 WIB
Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar Pranowo - Mahfud MD Jawa Barat menggelar rapat konsolidasi, Minggu (24/12). Peserta rakor juga mengucapkan Lima Poin Deklarasi Komitmen Pemenangan Ganjar-Mahfud. Foto: Dokumen PDIP.

jpnn.com - BANDUNG - Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar Pranowo - Mahfud MD Jawa Barat menggelar rapat konsolidasi.

Rapat yang dihadiri ratusan peserta itu digelar di Hotel Horison, Jalan Pelajar Pejuang, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (24/12).

BACA JUGA: Resmikan Kantor TPD Ganjar-Mahfud Jabar, Hasto Sebut KTP Sakti Bakal Perbaiki Nasib Rakyat

Calon Presiden RI nomor urut 3 Ganjar Pranowo hadir secara daring dalam rapat tersebut. 

Capres yang berpasangan dengan Mahfud MD itu sempat pula memberikan arahan secara daring.

BACA JUGA: Hasto: Ganjar-Mahfud Pemimpin Dambaan Rakyat, Mampu Mengentaskan Kemiskinan & Menegakkan Hukum Berkeadilan

Selain Ganjar, pimpinan Pondok Pesantren Cipasung K.H. Ubaidillah Ruhiat juga hadir di lokasi acara. 

Rapat itu mendapat dukungan dari tokoh Solihin GP. Mang Ihin, panggilan akrab Solihin GP, juga memberikan kaus yang kemudian dipakai oleh Sekretaris Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud MD (TPN Ganjar-Mahfud), Hasto Kristiyanto.

BACA JUGA: Hasto & TB Hasanuddin Minta Pendukung Bergerilya ke Desa Menyosialisasikan Ganjar-Mahfud

"Dengan restu dari Kiai Haji Ubaidillah, Ponpes Cipasung dan juga saya mengenakan kaus dari Pak Solihin GP, maka spirit pemenangan di Jabar ini makin kuat, semua telah membangun komitmen," kata Hasto Kristiyanto.

Kiai Ubaidillah, sebelum memimpin doa, bercerita soal bagaimana dia akhirnya memutuskam mendukung Ganjar-Mahfud. 

Dia mengaku awalnya tak mengenal Ganjar hingga suami Siti Atikoh Supriyanti itu menginap di pondoknya.

Kiai Ubaidillah mengaku pada awalnya belum begitu kenal dengan Ganjar. Namun setelah Ganjar datang dan meminta nasihat serta doa, maka Kiai Ubaidillah langsung berubah memberikan dukungan.

“Saya melihat salatnya sangat bagus. Dari perilakunya saya yakin Bapak Ganjar Pranowo yang paling cocok dan pas memimpin Indonesia,” kata Kiai Ubaidillah.

Dia bersyukur bahwa yang mendampingi Ganjar adalah Prof Mahfud MD.

"Jadi, yang cocok membawa amanah untuk presiden RI hanya Ganjar dan Mahfud,” ungkap Kiai Ubaidillah.

Sementara, Ganjar yang tengah berada di Solo, Jawa Tengah, berdialog dengan mahasiswa di sana, sempat menyapa sang kiai secara daring dalam rapat konsolidasi TPD Jabar. 

Ganjar kepada peserta rapat menyampaikan arahan kepada arahan sekaligus motivasi dalam kerja pemenangan.

“Wah, di sini ada Kang Budi Dalton. Wah, ini ada budayawannya di sini. Saya kira ini cukup bisa masuk dengan adat Pasundan yang kuat itu, untuk dijadikan satu metode untuk mendekatkan diri ke komunitas-komunitas,” kata Ganjar.

Pada kesempatan itu seluruh peserta rakor juga mengucapkan Lima Poin Deklarasi Komitmen Pemenangan. 

Pengucapan ikrar itu dipimpin Ketua TPD Ono Surono, dan diikuti oleh seluruh peserta rapat.

Berikut lima poin ikrar yang diucapkan di Bandung, Jawa Barat, Minggu (24/12): 

Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Kami Tim Pemenangan Daerah, Tim Pemenangan Cabang, dan Relawan Ganjar Pranowo - Mahfud MD Provinsi Jawa Barat dengan ini menyatakan:

1. Berkomitmen penuh di dalam memenangkan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, guna mewujudkan pemerintahan negara yang melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut berjuang di dalam menjaga perdamaian dunia.

2. Berkomitmen penuh di dalam menyosialisasikan visi, misi, dan program Ganjar Pranowo-Mahfud MD, melalui gerak cepat Indonesia unggul dan Indonesia yang lebih baik, bagi Indonesia Raya.

3. Berkomitmen penuh di dalam mempersiapkan Juru Bicara, Juru Kampanye, Saksi Pemilu, dan Regu Penggerak Pemilih untuk memenangkan pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

4. Berkomitmen penuh di dalam memenangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD melalui Gerakan Turun Ke Bawah, memperkuat akar rumput, dan menyosialisasikan KTP Sakti, dan program kerakyatan lainnya sebagai keberpihakan terhadap rakyat.

5. Berkomitmen penuh di dalam menggalang seluruh sumber daya pemenangan pemilu melalui cara gotong royong. 

Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Mahakuasa, meridai perjuangan pemenangan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI, dan Mahfud MD sebagai Wakil Presiden RI dalam Pemilu 2024. 

Sementara, Hasto Kristiyanto mengatakan semangat memenangkan paslon nomor urut 3 makin kuat setelah para anggota TPD Ganjar-Mahfud mengucapkan lima poin komitmen tersebut.

"Komitmen memenangkan Ganjar-Mahfud yang terdirii dari lima butir komitmen, itu merupakan hal positif dan kami meyakini Pak Ganjar Mahfud akan mampu memenangkan pilpres di Jabar," pungkas Hasto. (boy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler