Ganjar Menziarahi Pusara Orang Tuanya di Hari Terakhir 2023

Minggu, 31 Desember 2023 – 23:09 WIB
Capres Pilpres 2024 Ganjar Pranowo bersama istrinya, Siti Atikoh, menziarahi makam orang tuanya di Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah, Minggu (31/12/2023). Foto: Tim Media Ganjar Pranowo

jpnn.com, PURWOREJO - Capres Pemilu 2024 Ganjar Pranowo menziarahi pusara orang tuanya di Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah, pada Minggu (31/12/2023).

Dalam kesempatan itu, Ganjar juga mengajak istrinya, Siti Atikoh Supriyanti, sekalian menjenguk rumah keluarga besarnya di Gang Aglik Utara, Kutoarjo.

BACA JUGA: Berfoto Bareng Bocah di Dekat Makam Keluarga, Atikoh Ganjar Melarang Pose 3 Jari

Ganjar dan Atikoh menyekar setelah mengunjungi Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan dan Pondok Pesantren Al-Iman Bulus di Purworejo.

Makam orang tuanya Ganjar berada di tempat permakaman umum atau TPU di Kelurahan Semawung Daleman, Kecamatan Kutoarjo. Lokasinya persisnya di belakang Masjid At-Taqwa.

BACA JUGA: Kunjungi Bu Hoegeng, Ganjar sebagai Anak Polisi Teringat Ibu Sendiri

Oleh karena itu, Ganjar dan Atikoh terlebih dahulu salat berjemaah di masjid tersebut sebelum menuju makam. Sejumlah sanak saudara Ganjar juga turut menyertainya.

Ternyata banyak warga yang mengetahui kedatangan Ganjar. Mereka langsung menunggunya di luar masjid.

BACA JUGA: Ganjar Bagian Keluarga Besar PP Polri dan Bangga jadi Anak Seorang Polisi

Selain itu, banyak warga juga menunggu Ganjar di jalan menuju makam.

"Pak Ganjar, saling mendoakan, ya," ucap seorang kakek penjual rosok menyapa capres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 itu.

Saat menyekar, gubernur Jawa Tengah periode 2013-2018 dan 2018-2023 itu mengenakan kemeja putih dan pantalon hitam, sedangkan Atikoh memakai abaya bernuansa hitam yang dipadu jilbab merah muda.

Syahdan, capres yang berpasangan dengan Mahfud Md itu memanjatkan doa.

Setelah kurang lebih setengah jam berdoa di makam, Ganjar bersama Atikoh mengakhiri ziarah dan menyapa puluhan warga yang sudah menanti mereka.

"Pak Ganjar insyaallah jadi, Pak. Ibu sukses ya Bu," ucap warga saat bersalaman dengan Ganjar.

Selanjutnya, Ganjar dan Atikoh mampir ke rumah peninggalan orang tuanya yang berjarak sekitar 2 kilometer dari makam.

Ternyata Ganjar sudah dinanti oleh ratusan sukarelawan pendukungnya yang memadati halaman rumahnya.

"Ganjar presiden!" pekik relawan.

Ganjar dan Atikoh juga beramah-tamah dengan warga dan sukarelawan di rumah keluarga besarnya.

Selain itu, Ganjar juga menyempatkan menyapa volunternya di rumah aspirasi di depan kediaman peninggalan orang tuanya.

Dari Purworejo, Ganjar dan Atikoh menuju Kota Semarang dan berencana melewati malam pergantian tahun bersama putra mereka, Muhammad Zinedine Alam Ganjar.(jpnn.com)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Atikoh Ganjar: Baliho Banyak yang Tiba-tiba Hilang, Ini Ajaib


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler