Gara-Gara Profesi Suami, Ketua KPU Sumsesl Dianggap Tak Netral

Senin, 02 September 2013 – 21:44 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Selatan (Sumsel), Anisatul Mardiah dituding berpihak kepada calon gubernur incumben, Alex Noerdin. Alasannya, suami Anisa yang bernama Firdaus Komar bekerja di kantor media massa milik Alex.

Hal ini diungkapkan oleh salah satu saksi yang dihadirkan pihak pengadu dalam sidang ketiga dugaan pelanggaran kode etik KPU Sumsel. Sidang digelar di kantor DKPP, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (2/9). "Firdaus Komar itu bekerja di Berita Pagi yang merupakan media milik salah satu pasang calon, Alex Noerdin. Pasti ada ketidaknetralan atau intervensi," kata salah satu saksi dalam persidangan.

BACA JUGA: Parpol dan Caleg Ditenggat Sebulan Cabuti Baliho

Keterangan saksi ini langsung dibantah oleh Anisa selaku pihak teradu. Ia mengakui suaminya bekerja di media milik Alex Noerdin. Namun Annisa membantah diintervensi suami. "Memang benar suami saya bekerja di Berita Pagi, tapi kami berdua telah berkomitmen untuk tidak membawa urusan pekerjaan ke rumah," tegas Anisa.

Anisa diadukan ke DKPP bersama empat komisioner KPU Sumsel lainnya. Yakni Chandra Puspa Mirza, Ong Berlian, Kelly Mariana dan Herlambang. Dalam sidang kali ini, anggota KPU Sumsel Herlambang membantah tuduhan pihak pengadu terkait format iklan layanan masyarakat yang dianggap memihak pasangan calon nomor urut 4.

BACA JUGA: Sebaran Pemilih Ulangi 2008

Menurutnya, penggunaan nomor 4 dalam iklan sosialiasi merujuk kepada tanggal pemungutan suara. "Terkait iklan kami di berbagai media di Sumsel, itu semata-mata bertujuan untuk mengingatkan pemilih agar menggunakan hak pilihnya pada tanggal 4 September nanti. Formatnya sama seperti format iklan sebelumnya yakni pada tanggal 6 Juni," terang Herlambang.

Ia juga menampik keterangan saksi yang menyebut dirinya arogan saat pelaksanaan rekapitulasi suara. Ia mengaku telah bekerja secara profesional. "Tidak benar bahwa saya bersikap arogan yang mulia," ucap Herlambang kepada panel majelis yang diketuai oleh anggota DKPP, Saut H Sirait. (dil/jpnn)

BACA JUGA: Kemendagri Siap Bantu KPU

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPU Jatim Siap Ladeni Khofifah di MK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler