Gara-gara Visa Haji, Suami-Istri CJH Harus Terpisah

Rabu, 26 Agustus 2015 – 05:40 WIB

jpnn.com - JAKARTA- Masalah Visa Haji yang bermasalah membuat anggota DPR RI berteriak. Bukan soal karut marut dan lambatnya pengurusan, imbas lainnya, ada calon jamaah haji suami-istri yang harus berpisah.

Wakil Ketua Komisi VIII DPR, Sodik Munjahid, menceritakan bahwa ada kenyataan miris yang harus diterima oleh calon jamaan (CJH). Mereka yang seharusnya bisa berangkat bersama-sama jadi tercerai berai. 

BACA JUGA: Horeee... Menkeu Bilang Tak Ada Alokasi Anggaran untuk DPR Bangun Gedung Baru

Banyak dari mereka suami istri dan berasal dari kampung-kampung yang sudah menabung lama untuk bisa menunaikan ibadah haji, tapi ujung-ujungnya tak bersama.

"Secara psikologis. Bayangkan orang kampung, nabung lama. Pertama keli ke luar negeri pisah sumai istri gak jelas sampai kapan. Kasihan. Ini kesalahan Kemenag. Tidak ada kordinasi," katanya, di kantor DPR, Selasa (25/8). (fat/jpnn)

BACA JUGA: Nah lho.. Ayah Sherina Dinilai tak Paham Industri Kreatif

BACA JUGA: Buwas Ngotot Selidiki Laporan OC Kaligis Meski Gugatan Praperadilan Ditolak

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menteri Jonan Rombak Formasi KNKT, Ini Susunannya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler