Gawat! Darurat Polusi Ancam Copa America

Senin, 22 Juni 2015 – 19:49 WIB

jpnn.com -

Polusi di Santiago, Chile membuat pemerintah daerah menetapkan status darurat. Foto: uno

BACA JUGA: Sarankan Kemlu RI Gandeng Interpol Selidiki Suap dari Australia

SANTIAGO - Pemerintah daerah Santiago, ibu kota Chile, memutuskan untuk menetapkan status darurat bencana lingkungan. Ini menjadi yang pertama di Santiago sejak 16 tahun terakhir. Sayangnya, itu terjadi saat mereka menggelar ajang akbar Copa America 2015.

Bencana yang dimaksud adalah tingkat polusi yang sangat tinggi. Status darurat ditetapkan ketika indeks kualitas udara melebihi angak 500. Sementara standar normalnya udara dikatakan tak berpolusi berada di angka 0-50.

BACA JUGA: Kisah Haru dan Heroik Polisi Menyanyikan Twinkle Twinkle Little Star

Usai menetapkan status darurat polusi, Gubernur Santiago Claudio Orrego, Minggu (21/6) waktu setempat menyesalkan melalui akun twitter. "Besok Darurat Bencana Lingkungan," tulis Orrego seperti dikutip dari AFP, Senin (22/6).

Penetapan status darurat ini diambil setelah tiga hari tingkat polusi di ibu kota itu semakin mengkhawatirkan. Melalui kebijakan tersebut, 40 persen jumlah total kendaraan yang beroperasi akan dikurangi, sementara 3.000 pabrik dan berbagai tempat usaha lainnya harus ditutup di kota dengan total populasi mencapai 6,7 juta jiwa tersebut.

BACA JUGA: Alarm Kebakaran di Bagian Kargo Bunyi, Pesawat SIA Mendarat Darurat, Ini Fotonya...

Kegiatan olahraga para siswa akan dihentikan untuk sementara. Jalur bus umum dibuka hanya di jalan-jalan lokal. Diketahui, Santiago merupakan salah satu kota atau venue utama Copa America 2015. Federasi sepak bola Amerika Selatan sendiri melarang laga dibatalkan akibat polusi udara. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Antisipasi MERS, Malaysia Tingkatkan Pemeriksaan Kesehatan di Pintu Masuk


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler