Gaya Milenial Hasto Jaring Kaum Muda dan Optimisme Bu Mega

Kamis, 20 September 2018 – 20:04 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dengan hoodie 'RedMe' yang diluncurkan di Jakarta, Kamis (20/9) guna menggaet pemilih milenial. Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan meluncurkan tagline dan atribut PDI Perjuangan untuk menyambut Pemilu 2019, Kamis (20/9). Sederet selebritas seperti Krisdayanti, Angel Karamoy, Kirana Larasati, Ian Kasela, Banyu Biru hingga Tamara Geraldine menjadi model untuk peluncuran tagline Kerja Kita Kerja Indonesia di DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat itu.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto pun menjadi salah satu model dalam peluncuran tagline, atribut dan aksesori itu. Politikus kelahiran 7 Juli 1966 itu bergaya layaknya model di depan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

BACA JUGA: Bu Mega Cerita Masa Kecil Disuruh Ayahnya Menari...tak Mudah

Hasto tampil kasual dengan celana jeans biru serta sepatu kets dan hoodie merah. Kacamata hitam juga menutupi dua bola mata dan sebagian wajah politikus asal Yogyakarta itu. Sedangkan tangannya secara bergantian memegang botol air merah transparan.

Gaya Hasto itu mengundang tawa. Megawati bersama sejumlah elite PDIP seperti Eriko Sotarduga, Andreas H Pareira, Idham Samawi dan Rohmin Dahuri tampak terkekeh menyaksikan Hasto bergaya layaknya model di atas catwalk.

BACA JUGA: Para Seleb Cantik ini Jadi Model untuk PDI Perjuangan


Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: Ricardo/JPNN.Com

Hasto mengatakan, peluncuran tagline Kerja Kita Kerja Indonesia disertai aksesori dan atribut PDIP itu merupakan jurus partainya menggarap kalangan milenial. Menurutnya, spiritnya adalah menonjolkan tangan-tangan kreatif untuk bekerja sama demi Indonesia raya yang berdauat dan mandiri.

BACA JUGA: Seriusi Milenial, PDIP Segera Luncurkan #AtributMil3nialPDIP

Ada pula atribut dengan tulisan ‘redme’ mencolok. Redme berasal dari dua kata, yakni ‘red’ dan ‘me’ yang berarti ‘merahkanlah aku’ sebagaimana warna khas PDIP. “Semua ini intinya sebagai apresiasi PDIP kepada kaum milenial," kata Hasto.

Mantan legislator PDI Perjuangan itu menambahkan, proses politik saat ini tak bisa terlepas dari kalangan milenial yang akan memimpin Indonesia pada masa mendatang. Oleh karena itu, katanya, PDIP aktif mengajak kalangan mileniel untuk berpolitik.

“Ibu Megawati menaruh perhatian besat terhadap kaum muda. Kami diajari berpolitik yang berkebudayaan dan penuh warna keindonesiaan,” ujar Hasto.


Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: Ricardo/JPNN.Com

Sedangkan Megawati berkomentar singkat soal terobosan partainya. Putri Proklamator RI Bung Karno itu mengisyaraktan optimismenya bahwa PDIP akan kembali menjadi jawara pemilu.

"Kalau seperti ini, saya bilang sama sekjen saya, masa sih PDIP tak menang? Pasti lah menang. Wong baju-baju begini sudah ada, yang lain belum ada kok," kata Megawati.(jpg/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bang Charles Anggap Kualitas Oposisi Fadli Zon Cuma Sebegitu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler