JAKARTA -- Nasib petugas Rutan Mako Brimob yang sehari-hari menjaga Gayus Tambunan di Rutan Mako Brimob, Depok, benar-benar di ujung tandukKapolri Komjen Pol Timur Pradopo sangat marah melihat beredarnya foto pria mirip Gayus yang sedang santai menonton pertandingan tenis Commonwealth Bank Tournament of Champions 2010 di Nusa Dua, Bali, Jumat (5/11).
Timur memerintahkan indikasi adanya dugaan pelanggaran tersebut diusut tuntas
BACA JUGA: Sri Edi Swasono: Orang Batak Harus Tegas
Karena itu, pemeriksaan kemarin (8/11) dilakukan maraton tanpa istirahatMereka berani mengawal Gayus keluar rutan pada Jumat siang (5/11) setelah ada izin dari Kepala Rutan Mako Brimob Kompol Iwan Siswanto
BACA JUGA: Angka Kematian Bayi-Ibu Masih Tinggi
’’Karena itu, Iwan juga kami periksa,’’ ujarnya.Di tempat terpisah, Kadivhumas Polri Irjen Pol Iskandar Hasan membenarkan adanya perintah langsung Kapolri untuk mengungkap dugaan pelanggaran itu
BACA JUGA: Pengamanan UI Semakin Ketat
Penyidik sedang mendalami,’’ tegasnyaJika terbukti ada unsur suap atau pelanggaran undang-undang, para polisi itu terancam sanksi pidana hingga pemecatan’’Tapi, nanti dilihat dulu kadar pelanggarannya,’’ jelas jenderal berbintang dua tersebut.Ditambahkan, Gayus juga sempat mampir ke rumahnya yang mewah di Kelapa Gading, Jakarta Utara"Ternyata dia sempat pulang ke rumah, di Kelapa Gading," kata Iskandar HasanJenderal bintang dua itu mengatakan, awalnya Gayus mengajukan izin sakit kepada Kepala Rutan Brimob Kompol Iwan Suyitno pada Jumat (5/11) pagi dan kembali ke sel sekitar pukul 21.00 WIB"Seharusnya sebelum sore harus kembali tapi sampai malam belum kembali," jelas Iskandar.
Meski Mabes Polri menyebutkan bahwa Gayus keluar tahanan untuk berobat, Gayus justru memberikan pengakuan berbedaDia membantah telah meninggalkan selnya’’Nggak, saya di tahanan,’’ ungkap Gayus saat jeda sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan kemarin.
Saat ditanya soal foto orang yang mirip dirinya tengah asyik menikmati pertandingan tenis di Nusa Dua, Gayus memberikan ekspresi terkejut’’Saya kan di tahananSelnya saja digembok,’’ katanya berkelakarMantan pegawai Ditjen Pajak itu bahkan mengaku belum melihat foto tersebut’’Mana? Saya belum lihat,’’ ucapnyaSaat wartawan menunjukkan foto yang dimaksud, dia pun enteng menanggapi’’Lho bedaIni rambutnya panjang,’’ ujarnya.
Selebihnya, Gayus yang meladeni pertanyaan wartawan dari balik sel tahanan PN Jakarta Selatan itu hanya menjawab enteng sambil bercandaDitanya mengenai sejumlah polisi yang diperiksa propam terkait dirinya yang keluar tahanan, Gayus juga menjawab singkat’’Bukan urusan saya,’’ tegasnya.
Majelis hakim yang menyidangkan perkara tersebut juga menyatakan tak mengetahui persoalan Gayus yang keluar dari tahanan Mako Brimob’’Jangan tanya sayaTanya ke humasKalau saya, tidak pernah memberikan izin apa pun kepada GayusItu saja komentar saya,’’ ungkap Albertina Ho, ketua majelis hakim perkara Gayus.
Jaksa penuntut umum (JPU) Subhan menyatakan, Gayus saat ini menjadi tahanan hakim PN Jakarta Selatan setelah perkaranya dilimpahkanJika memang ada keperluan untuk keluar tahanan, kata dia, harus ada izin majelis hakim’’Majelis (hakim) mengeluarkan penetapan, JPU yang melaksanakan,’’ terangnya
Namun, dia menyatakan tidak menerima surat penetapan Gayus untuk izin keluar tahanan pada Sabtu laluDia justru mengaku mendengar informasi tentang Gayus yang keluar tahanan dari media massa(rdl/fal/ind)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bakso dan Nasi Goreng Menanti Obama di Istana
Redaktur : Tim Redaksi