jpnn.com, RIAU - Persatuan Golf Indonesia (PGI) Riau dijatuhi sanksi adat oleh Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau karena membiarkan biduan seksi berjoget erotis di acara Golf Turnamen Gubernur Cup XXX.
PGI dipaksa membuat kenduri adat dengan memotong seekor kerbau.
BACA JUGA: Masyarakat Adat dan Pemerintah Bekerja Sama Menjaga Bumi dan Budaya
"Iya, kami menjatuhkan sanksi adat. Sanksi kenduri adat potong kerbau," ujar Ketua Majelis Kerapatan Adat LAM Riau, Datuk Seri Raja Marjohan pada Senin (29/8).
Sanksi tegas itu imbas panitia acara Golf Tournamen Gubernur Riau CUP XXX yang diketuai Chairul Ikmal dianggap telah melanggar norma adat Melayu.
BACA JUGA: Berebut Biduan Cantik, Yuda Bersimbah Darah di Atas Jembatan, Lalu
"Kami berharap hal itu jangan terulang lagi. Ini berkaitan dengan adat Melayu, makanya kami berikan sanksi adat," Marjohan melanjutkan.
Panitia khusus, ucap dia, akan menyusun jadwal pelaksanaan sanksi adat tersebut.
BACA JUGA: Pengakuan Pemuda Menjual 2 Teman Wanitanya, Bikin Emosi, Lihat Tuh! Kenal?
Adapun untuk biduan yang bersangkutan tidak dikenai sanksi adat.
"Itu bukan ranah LAM Riau, tetapi kami meminta sang biduan bernama Bella Angelica itu meminta maaf," imbuh dia.
Kejadian memalukan itu berlangsung pada Minggu (21/8) siang, saat kegiatan Golf Turnamen Gubernur Riau Cup di Labersa Pekanbaru.
Kejadian itu dinilai mencoreng nama baik Bumi Lancang Kuning yang sangat kental dengan nilai-nilai sopan santun dan keislaman. (mcr36/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dini Hari, Yusup Mendengar Suara Tangis, Bikin Merinding!
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Rizki Ganda Marito