Geger, Pria Mengaku Asal Jaktim Lompat dari Jembatan Citarum Setinggi 250 Meter

Selasa, 18 Juni 2024 – 16:16 WIB
Tim gabungan membawa ODGJ yang melompat dari jembatan Citarum, Cianjur, Jawa Barat, setinggi 250 meter ke RSUD Sayang Cianjur, karena mengalami patah tulang, Selasa (18/6/2024). ANTARA/Ahmad Fikri.

jpnn.com - CIANJUR - Pengguna jalan sekitar jembatan Citarum yang berada di Kecamatan Haurwangi, Cianjur, digegerkan pada Selasa (18/6).

Pasalnya, seorang pria tiba-tiba saja melompat dari jembatan setinggi 250 meter dan jatuh ke tanah, bukan ke sungai.

BACA JUGA: 2 ODGJ di Barito Kuala Dilepas dari Pasungan oleh Mensos Risma

Beruntung, korban masih dapat diselamatkan. Tim gabungan Basarnas Cianjur, Jawa Barat mengevakuasi pria yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) tersebut ke ke RSUD Sayang Cianjur.

Menurut Kepala Basarnas Cianjur Andika Zein pihaknya mendapat laporan awal dari warga yang sempat melihat seorang pria melakukan upaya bunuh diri dengan cara melompat dari atas jembatan penghubung Bandung Barat dan Cianjur.

BACA JUGA: Ada Mayat di Bangunan Kosong Bekas Kafe di Sukabumi

"Kami langsung melakukan kordinasi dengan sukarelawan dan polsek setempat guna memastikan informasi yang menyebutkan seorang pria berkemeja kotak-kotak melompat dari atas jembatan Citarum setinggi 250 meter," ujar Andika di Cianjur.

Tim gabungan yang turun ke lokasi yakni Basarnas, PMI Cianjur, BPBD dan sukarelawan Cianjur.

BACA JUGA: Polisi Masih Observasi ODGJ yang Bacok Pria di Koja

Tim langsung melakukan upaya evakuasi karena korban terjatuh di tanah bukan ke dasar sungai.

Petugas baru mengetahui pria tersebut ODGJ ketika dimintai keterangan terkait identitasnya.

Dia tidak bisa menyebutkan nama, hanya mengaku dari Jakarta Timur.

Saat dievakuasi tidak ditemukan KTP atau kartu identitas lainnya.

"Dia hanya mengaku berasal dari Jakarta Timur, tidak mau menyebutkan nama, bahkan kadang-kandang bicara sendiri ketika merasakan sakit di bagian tulang pinggul yang diduga patah akibat terjatuh dari ketinggian," katanya.

Pria yang belum diketahui namanya itu kini masih menjalani perawatan medis di RSUD Sayang Cianjur.

Dia mengalami patah tulang di bagian punggung dan pinggul, terbentur pohon dan jatuh ke tanah di samping Sungai Citarum.

Sementara aksi pria yang melompat dari jembatan setinggi 250 meter itu, sempat membuat geger pengguna jalan yang melihat langsung aksi nekadnya yang diduga sengaja bunuh diri.

Beberapa orang bahkan sempat turun ke bawah jembatan untuk memberikan bantuan.

"Saya melihat ada pria yang berjalan di pinggir jembatan tiba-tiba naik ke pagar dan langsung melompat, bahkan beberapa orang pengendara lain sempat meneriakinya, aksinya membuat arus lalu lintas sempat macet karena banyak kendaraan berhenti di pinggir jembatan," kata juru parkir di rest area Citarum, Nurdin (50).

Dia menjelaskan tubuh pria yang tidak dikenal itu sebelum jatuh ke tanah sempat tersangkut di dahan pohon di bawah jembatan.

Melihat kejadian tersebut dia dan warga sekitar melaporkannya ke pihak kepolisian. (Antara/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahmad Sahroni Minta Pria Pemukul ODGJ di Ende Dihukum Berat


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler