Gelar Pameran, BTN Optimistis Kantongi Rp 5 Triliun

Sabtu, 22 Juli 2017 – 01:10 WIB
Direktur Bank BTN Handayani saat memberikan keterangan terkait pameran perumahan tahunan, Indonesia Properti Expo 2017 (IPEX). Foto: Toni Suhartono/ Indopos /JPNN

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara Tbk optimistis mampu mengantongi tambahan Rp 5 triliun dari kredit perumahan.

Pasalnya, pertumbuhan ekonomi cukup baik jelang pertengahan tahun ini.

BACA JUGA: BTN Sukses Salurkan Kredit Hingga Rp 156 Triliun

"Kami berencana menggelar pameran perumahan tahunan, Indonesia Properti Expo (IPEX) 2017 untuk terus mendukung penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) melaju sesuai target," kata Managing Director Consumer Banking BTN Handayani, di Jakarta, Kamis (20/7).

Pada 2017, emiten bersandi saham BBTN ini membidik pertumbuhan KPR di level 21-23 persen secara tahunan (year on year/yoy).

BACA JUGA: BTN Salurkan Kredit Perumahan Rp 156 Triliun

Dia mengatakan, pertumbuhan ekonomi yang terus menguat pada tahun ini menjadi momentum bagi industri perbankan untuk meningkatkan bisnisnya.

Apalagi, gencarnya pembangunan infrastruktur yang tengah dilakukan pemerintah juga akan mendorong pertumbuhan positif sektor properti.

BACA JUGA: BTN Komitmen Salurkan KPR Subsidi

Pelaksanaan IPEX 2017, lanjut Handayani, tidak hanya menjadi upaya perseroan untuk menggarap peluang di sektor properti dan perbankan dengan mendongkrak laju pertumbuhan KPR.

Gelaran ajang tahunan ini, tambah dia, juga menjadi langkah BTN mengapresiasi para nasabah dan mitra kerja dengan memberikan berbagai fasilitas dan kemudahan dalam rangka memiliki hunian yang layak dan berkualitas.

"Kami akan melakukan gerakan properti bersama-sama. Kami mengharapkan kerja sama dari pengembang untuk memanfaatkan peluang di pameran kami," harap Handayani.

Handayani menjelaskan, pameran serupa tahun lalu dihadiri 320 ribuan pengunjung.

Sedangkan pada tahun ini, pengunjung ditargetkan mencapai 350 ribu dengan perolehan KPR sebesar Rp 5 triliun.

Dia menambahkan, dalam pameran kali ini, BTN akan menerapkan bunga dengan dua skema.

Yakni, lima persen fixed satu tahun dan 6,5 persen fixed untuk dua tahun.

"Berlaku untuk KPR subsidi dan nonsubsidi," kata Handayani. (vit)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sejak April 2015, BTN Salurkan Pembiayaan Perumahan Untuk 1,44 Juta Unit Rumah


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler