Gelar Spesial Federer Penutup Musim

Senin, 29 November 2010 – 15:06 WIB
PENUTUP - Roger Federer saat menerima trofi juaranya. Foto: Getty Images.
LONDON - Menuju final, kesempurnaan mengiringi perjalanan Roger Federer di ajang ATP World Tour FinalsPeringkat kedua ATP (Asosiasi Tenis Pria) itu melangkah ke partai puncak turnamen tutup musim itu, tanpa kehilangan satu set pun di empat pertandingan

BACA JUGA: Barcelona v Real Madrid: Bakal Beda

Hasil itu juga yang akhirnya memberi kesempatan Federer dalam meraih gelar kelima di ATP World Tour Finals.

Ya, Federer akhirnya memang mengalahkan Rafael Nadal, lawannya di final sekaligus pesaing beratnya
Kendati harus merelakan satu set untuk keunggulan Nadal, Federer akhirnya menang dengan skor 6-3, 3-6 dan 6-1

BACA JUGA: Laga Pramusim LPI Tak Sesuai Rencana

Seperti diberitakan pula, Federer hanya memberi sedikit peluang kepada Nadal dalam pertandingan ini
Petenis Swiss ini meraih 92 persen poin dalam posisi servis pertamanya, serta hanya kehilangan 13 poin dari keseluruhan servis di pertandingan itu.

Sebelumnya, Federer yang sudah mengoleksi 16 gelar grand slam itu, tercatat meraih tiket ke final setelah menundukkan salah satu musuh besarnya, Novak Djokovic (Serbia)

BACA JUGA: Pancing Sukses Piala AFF dengan Mobil

Federer mengalahkan peringkat ketiga ATP itu dengan 6-1, 6-4 dalam durasi 1 jam 20 menit.

"Sejauh ini saya menjalani turnamen yang hebat, dengan tak kehilangan satu set pun dan telah mendapatkan kemenangan dari para petenis terbaikHari ini (kemarin) adalah pertandingan hebat," tutur Federer menjelang final, seperti dikutip AFP.

"Dia (Federer) bermain luar biasa sejak momen pertamaDia pantas menang, karena saya pikir ini adalah turnamen dan permainan terbaiknya sepanjang musim ini," ujar Djokovic pula.

Sementara, di final yang berlangsung dinihari tadi WIB, Nadal yang berposisi sebagai petenis nomor satu dunia, maju pasca menundukkan petenis andalan tuan rumah, Andy Murray, dalam pertarungan tiga set 7-6 (5), 3-6, 7-6 (6) selama 3 jam 11 menitDuel petenis Spanyol itu dengan Federer di final, menjadi pertemuan ke-22 antara keduanya - meski mereka tak pernah bertemu sejak final Madrid Masters Mei lalu.

Dari 21 pertemuan sebelumnya, Nadal tercatat menang 14 kali, bahkan telah menang enam kali dalam tujuh pertemuan terakhirItulah yang membuat Federer merasa lega sekali, ketika akhirnya bisa mengalahkan Nadal dalam momen penutupan musim ini"Pertandingan (dan kemenangan) yang ekstra spesial," ucapnya seusai menerima trofi(ady/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Skuad Merah Putih Siap Tempur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler