jpnn.com - JAKARTA - Gen Pro Indonesia membulatkan tekad mendukung pasangan calon presiden-calon wakil presiden Pemilu 2024 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Deklarasi dukungan rencananya akan digelar di Depok, Jawa Barat, dalam waktu dekat.
BACA JUGA: Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Menyosialisasikan Pemilu Damai
Menurut Penasehat Gen Pro Indonesia Tasrif M. Saleh, deklarasi digelar di Kota Depok sebagai pesan Jawa Barat adalah basis paslon capres nomor urut 2 tersebut.
"Deklarasi digelar di Depok sebagai pesan bahwa Jawa Barat adalah basis nomor 2. Di mana-mana di daerah Jawa Barat termasuk Depok menjadi bagian dari basis Prabowo dan Gibran," ujar Tasrif dalam keterangannya, Jumat (29/12).
BACA JUGA: Sukarelawan Ganjar-Mahfud Dongkrak Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
Tasrif juga menyatakan deklarasi digelar di Depok sebagai bentuk pembuktian, tidak benar kabar angin yang menyebut paslon tertentu mendominasi di Kota Depok.
"Kami ingin memberikan pesan bahwa tidak ada paslon lain yang mendominasi di Kota Depok, kecuali Prabowo-Gibran. Kami dari daerah penyangga ibu kota tentunya akan terus membangun kekuatan di seluruh pelosok Indonesia," ucapnya.
BACA JUGA: AKBP Asep Blusukan Tengah Malam Demi Kamtibmas Kondusif Menjelang Pemilu
Tasrif dalam kesempatan ini juga menyatakan alasan pihaknya mendukung Prabowo-Gibran.
Sebagai himpunan intelektual muda yang konsen terhadap visi Indonesia emas 2045, Gen Pro menurutnya, menyimpulkan Gibran sosok yang tepat memimpin Indonesia ke depan.
Gibran juga dinilai dapat menegaskan kepentingan anak muda.
"Dukungan terhadap paslon nomor 2 tentunya dilandasi dari pemikiran jernih para anak muda setelah melihat kemampuan Gibran dalam memaparkan program kerjanya saat debat pertama cawapres yang digelar KPU," katanya.
Tasrif pun berterima kasih kepada Lembaga Mahkamah Konstitusi melalui Putusan Nomor 90 yang telah membuka kran bagi anak muda yang mumpuni menjadi pemimpin nasional.
Sedangkan pada kesempatan yang berberbeda Ketua Gen Pro Indonesia, M. Dul Baykin menyatakan visi dan misi Prabowo-Gibran memiliki kesamaan dengan arah dan proyeksi Gen Pro Indonesia Emas 2045.
Hal ini yang kemudian membuat Gen Pro Indonesia membuat keputusan memberi dukungan pada pasangan Prabowo-Gibran.
"Kami rasa visi dan misi Prabowo-Gibran memiliki kesamaan dengan Gen Pro Indonesia terutama visi Indonesia Emas 2045. Kami mempertaruhkan reputasi dan intelektual kami, ingin mewujudkan visi dan misi tersebut," kata Baykin. (gir/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Telanjur Cinta Ganjar, Pedagang Pasar Dikasih Berapa pun Ogah Pilih Capres Lain
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang