Gergasi Api Menyajikan Kegelapan dalam Red Night

Minggu, 02 April 2023 – 22:47 WIB
Gergasi Api. Foto: Dok. Lawless Jakarta Records/Rendha Rais

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik Gergasi Api akhirnya merilis album terbaru berjudul Red Night.

Album berisi 12 lagu tersebut dirilis dan didistribusikan melalui Lawless Jakarta Records.

BACA JUGA: Kultus Menyongsong Akhir Zaman Lewat Album Debut

Terbentuk sejak 2020, Gergasi Api sudah punya rekam jejak mentereng sebelum melepas album Red Night.

Grup beranggotakan dua polaritas musikal yakni Ekyno (Full of Hate, Plum) sebagai komposer, dan Alexandra J Wuisan (Sieve) sebagai vokalis itu sebelumnya telah melepaskan trilogi single dan mini split album Orphic.

BACA JUGA: Amerta Melepas Chevron yang Penuh Kekontrasan

Kini, Gergasi Api menghadirkan sebuah rangkaian penuturan intens, perjalanan hidup siklus 'death-life' ruh dalam 12 lagu narasi yang bersinambung.

Adapun 12 lagu di dalamnya terdiri dari Sacred Second, Soul Bound, Dead Eyes, Void Glide Celestials, Ghost Ascending, Awakening (Mothra Remix), Darkling, Mothra, Dive, Closer, Altered State (bonus), dan The Flames That We Shared (Dystopian Remix).

BACA JUGA: BLACKPINK Sukses Beraksi di GBK, Penggemar Puas

Dari segi musik, Gergasi Api menunjukkan eksplorasi yang kompleks dalam album Red Night.

Gergasi Api memadukan komposisi post-metal, rock industrial, hingga shoegaze, untuk membawa pendengar ke kegelapan.

Meski bernuansa gelap, beberapa lagu juga terdengar melodius berkat suara Alexandra J Wuisan yang berkarakter kuat.

Dalam pengerjaan album Red Night, Gergasi Api dibantu oleh sejumlah pihak seperti mixing dan mastering oleh Fisma, serta Dony Susanto, Achmad Krisgatha, Aghi Narottama dari Rooftopsound.

Aghi Narottama yang notabene seorang film music scorer juga ikut menyiapkan remix lagu The Flames That We Shared dalam aransemen orkestra.

Gergasi Api turut dibantu oleh Morrgth untuk urusan desain, serta Arian Arifin alias Arian 13 pada konsultan dan supervisi.

Album Red Night dari Gergasi Api sudah dapat dinikmati di berbagai platform musik digital, sementara CD bisa didapatkan melalui toko Lawless Jakarta. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler