Gerindra Jabar Cari Cagub, DPC Kompak Sebut Satu Nama

Kamis, 30 Maret 2017 – 09:26 WIB
Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). Foto/Ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, TASIKMALAYA - DPD Partai Gerindra Provinsi Jawa Barat mulai mendekati lima kandidat bakal calon gubernur yang berpotensi diusung pada Pilkada 2018 mendatang.

Langkah ini mendapat tanggapan dari para pimpinan DPC di Kota Tasik, Kabupaten Tasik dan Kabupaten Banjar.

BACA JUGA: Gerindra: Ridwan Kamil Didukung Barisan Istana

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Banjar Herdiana Pamungkas mengatakan secara struktural lebih sepakat mendukung kader partainya. Dia spesifik menyebut Ketua DPD Partai Gerindra Jabar Mulyadi layak dicalonkan.

“Karena sebelumnya sudah ada kesepakatan bahwa untuk pilgub (Jabar) mengusung Pak Mulyadi dan pilpres mengusung Pak Prabowo,” bebernya kemarin, Rabu (29/3).

BACA JUGA: Prabowo Subianto Copot Jabatan Erisman

Menurutnya, wajar kalau Ketua DPD Gerindra melakukan komunikasi dengan beberapa calon kandidat gubernur. Karena tugas utamannya untuk membesarkan partai. Artinya, siapa pun dan dari manapun akan selalu diberikan ruang.

Terpisah, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Tasikmalaya Ujang Abdul Hak menambahkan Ketua DPD Gerindra Jabar Mulyadi yang lebih layak maju dan diusung partainya. Karena Mulyadi merupakan kader internal yang mempunyai kapasitas dan kemampuan.

BACA JUGA: Gerindra: Ridwan Kamil Masih Balita dalam Berpolitik

“Saya dan semua pimpinan cabang pasti sudah sepakat untuk Pak Mulyadi maju menjadi cagub,” jelasnya.

Lanjut Ujang, Gerindra mempunyai 11 kursi di DPRD Provinsi Jawa Barat sehingga sudah sangat layak untuk mengusung calon gubernur dari kader internal.

“Pak Mulyadi sudah berpengalaman di DPR RI, kemudan seorang pengusaha juga. Sehingga akan sangat pas untuk menduduki kursi orang nomor satu di Jawa Barat,” paparnya.

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya Nandang Suryana juga mengatakan sudah ada kesepakatan dan merekomendasikan Ketua DPD Gerindra Mulyadi untuk maju menjadi calon gubernur. "Dan semua DPC pasti satu suara untuk Pak Mulyadi diusung pada Pilgub," katanya.

Menurutnya, Mulyadi sangat layak dari segi kapasitas dan kemampuannya, sudah banyak pengalaman. Sehingga tidak bisa diragukan lagi keahliannya saat memimpin.

"Kalau kita, dibandingkan lima tokoh itu, jika ada kader internal yang siap kenapa harus orang lain," tandas tokoh Kota Tasik ini. (yfi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Akhirnya, Ada Juga Partai yang Melirik Bupati Tasik


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler