jpnn.com, JAKARTA - Pasangan duet Gerry Mahesa dan Lala Widy merilis single terbaru dengan judul And I Hope.
Gerry dan Lala bekerja sama dengan Milana Musik dan JOOX dengan program dangdut originalnya.
BACA JUGA: Dalam Satu Tahun 840 Hotel dan Restoran di Jawa Barat Tutup
Keluar dari kebiasaannya dalam merilis single-singlenya yang berbahasa Jawa, mereka memberanikan diri membawakan lagu dengan full berbahasa Indonesia.
Tidak membuang unsur koplo yang membesarkan nama keduanya, lagu And I Hope diawali dengan arransement reggae dengan balutan notasi yang asyik untuk didengarkan.
BACA JUGA: Hasil Autopsi, SU Tewas Dikeroyok, Sadis
Lagu karangan Berlin – Sunset ini memiliki kekuatan dalam setiap lirik yang tersemat di notasi musiknya.
Lagu And I Hope memiliki makna yang mendalam bagi sang penciptanya, lagu yang menceritakan tentang sebuah hubungan percintaan yang di mana salah seorang kekasihnya ini mengharapkan kembali mantan kekasih karena cintanya yang besar kepada mantan kekasih. Di sisi lain sang kekasih yang sudah ada tidak mengetahuinya.
And I Hope juga lagu pertama yang dinyanyikan oleh Gerry Mahesa dan Lala Widy yang bergenre dan memiliki makna berbeda.
Hasil produksinya pun maksimal dengan karakter vokal kedua penyanyi ini. Berbeda dengan lagu-lagu sebelumnya yang sudah dinyanyikan oleh kedua penyanyi ini.
Lagu And I hope merupakan persembahan Joox dengan program OM Dangdutnya yang memang memiliki program khusus untuk para penyanyi lagu daerah.
Ini merupakan pengembangan musik dangdut untuk Indonesia agar makin dikenal di jajaran industri musik internasional.
Gerry, Lala, Milana Musik serta Joox yang merupakan Platfom exclusive digitalnya berharap lagu And I Hope dapat diterima dan dinikmati oleh para pencinta musik Indonesia dan penggemar dangdut pada khususnya. (rhs/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti