Ghana Tambah 200 Suporter

Minggu, 31 Januari 2010 – 03:36 WIB
Suporter Ghana. Foto: AFP.
LUANDA - Ghana mendapatkan injeksi motivasi jelang final Piala Afrika 2010 menghadapi MesirTak lain yakni berupa dukungan fans mereka atau yang biasa disebut Obour

BACA JUGA: Jadikan Tour de Singkarak Selevel Tour de France

Tidak tanggung-tanggung, pemerintah Ghana lewat Presiden John Evans Atta Mills, memberangkatkan 200 Obour ke Luanda.

Kontingen Obour itu benar-benar istimewa
Sebab, mereka akan dibiayai pemerintah, yang meliputi penerbangan pulang-pergi, hotel, tapi tanpa uang saku

BACA JUGA: Bangkitkan Lagi Pariwisata Sumbar Lewat Balap Sepeda

Rombongan akan berangkat dari Akra, Minggu (31/1) pagi waktu setempat dan balik setelah laga berakhir.

"Rencana awal, jumlahnya lebih banyak dari saat ini
Tapi, setelah dikaji lagi, 200 fans dirasa cukup signifikan dalam memberikan dukungan kepada timnas kami

BACA JUGA: Takjub Mobil Baru McLaren

Belum lagi fans kami yang sudah di sana maupun yang berangkat dengan biaya pribadi," papar Deputi Menteri Penerangan Ghana, Samuel Okudzeto Ablakwa, sebagaimana dilansir Joy News Dzifa Bampoe.

Di sisi lain, ide pemerintah Ghana memberangkatkan Obour sekaligus bermuatan politikSebab, 200 fans yang dikirim itu merupakan orang-orang dari berbagai partai politik yang duduk di parlemen Ghana"Harapannya, mereka yang biasanya berseberangan, bisa bersatu dalam mendukung timnasDalam kontingen juga ada perwakilan dari media, mahasiswa, hingga perusahaan milik negara," tambah Ablakwa.

Selain dukungan dari Obour, Ghana diprediksi akan didukung publik AngolaPublik tuan rumah sepertinya lebih senang apabila juara Piala Afrika 2010 diraih Ghana yang notabene mengalahkan Angola di perempat finalBuktinya pula, ketika Mesir menghadapi Kamerun di perempat final, sekitar 30 ribu warga Angola mendukung Kamerun, meski tim yang dibelanya akhirnya kalah(dns/aww)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diberi Sanksi, Langsung Banding


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler