Gigi Palsu Bu Desi Masuk ke Saluran Air, Langsung Panggil Petugas Damkar

Minggu, 23 Januari 2022 – 11:55 WIB
Petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur saat mengevakuasi gigi palsu milik seorang warga di Jalan Kayu Jati, Pulogadung, Sabtu (22/1). Foto: Dokumentasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur

jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur mengevakuasi gigi palsu milik seorang warga di Jalan Kayu Jati, Pulogadung, Sabtu (22/1).

Kepala Seksi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan empat personel damkar dikerahkan guna mengevakuasi gigi palsu tersebut.

BACA JUGA: Perintah Kapolda Tegas, Oknum Polantas Itu Langsung Disikat, AKP Joko: Lagi Diperiksa

Kejadian itu bermula saat seorang warga bernama Desi sedang sikat gigit di kamar mandi rumahnya.

"Lalu, gigi palsu yang dipakainya copot dan masuk ke saluran pembuangan kamar mandi," kata Gatot dalam keterangan tertulis.

BACA JUGA: Prakiraan Cuaca Hari Ini, Warga Jakarta Sebaiknya di Rumah Saja

Desi pun langsung melapor pihak Sudin Gulkarmat Jakarta Timur.

Sebab, gigi palsu Bu Desi masuk ke dalam saluran pembuangan sedalam 60 sentimeter.

BACA JUGA: Reaksi Anak Buah Prabowo ketika Ahok Diisukan Jadi Kepala Otorita IKN Nusantara

Petugas yang tiba di lokasi kejadian langsung mengevakuasi gigi palsu tersebut.

Pada akhirnya gigi palsu bisa dievakuasi dalam waktu sekitar 40 menit.

"Situasi aman terkendali, gigi palsu bisa dievakuasi," ujar Gatot. (cr1/fat/jpnn)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler