Gimana Sih! Getol 7 Proyek di DPR, Fahri Malah Bilang Tak Tahu Besar Anggarannya

Kamis, 20 Agustus 2015 – 13:02 WIB
Fahri Hamzah. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah menjadi salah seorang anggota dewan yang getol mendorong pembangunan 7 megaproyek di DPR. Hal itu dia klaim sebagai upaya untuk mewujudkan parlemen modern. 

Namun, ditanya berapa besar anggarannya, politikus PKS itu mengaku tidak mengetahuinya. "Saya gak tahu terus terang (berapa anggarannya). Itu merupakan domainnya Sekjend (DPR) sebagai penguasa penggunaan anggaran," kata Fahri di gedung DPR Jakarta, Kamis (20/8).

BACA JUGA: Lihat nih, Mandra Tampak Kurus Banget

Dia menegaskan bahwa sebagai pimpinan DPR, ia hanya penggagas ide. 

Menurutnya, bahwa sejalan dengan sejarahnya, DPR yang terus mengalami perkembangan harus dibangun fasilitasnya. Apalagi saat ini seorang wakil rakyat punya 7 staf.

BACA JUGA: Bang Ruhut Sebut Misbakhun Orang Stres, Kenapa Ya?

Karena itu, Fahri mengajak publik memahami tujuan pembangunan fasilitas di komplek parlemen, mulai dari alun-alun demokrasi, perpustakaan, museum hingga ruang anggota dan stafnya. Hal menurutnya wajar bila melihat perkembangan DPR dari zaman otoriter dulu, sampai era demokrasi sekarang ini.

"Gedung-gedung tua itu jadikan tempat untuk belajar masyarakat datang ke sini un‎tuk membaca dan mempelajari masak tidak ada set up. Kan itu semua natural saja, kenapa takut dengan perubahan. Nah itu idenya," pungkas Fahri, yang meminta masyarakat tak alergi dengan proyek di DPR. (fat/jpnn)

BACA JUGA: Waduh! Velove Takut Pembuluh Darah Papanya Pecah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Strategi Kemenhub Kurangi Risiko Kecelakaan di Papua


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler