Golkar Belum Temukan Pasangan untuk Ical

Kamis, 25 Juli 2013 – 20:29 WIB

jpnn.com - JAKARTA--Partai Golkar sudah menentukan calon tunggal untuk Pilpres 2014 yaitu ketua umumnya Aburizal Bakrie. Namun, pria yang akrab disapa Ical ini belum mendapatkan pasangannya sebagai calon wakil Presiden. Wakil Ketua Umum Golkar, Agung Laksono mengaku pihaknya  belum membicarakan mengenai cawapres saat ini.

"Sekarang belum. Itu baru dibicarakan setelah pemilu legislatif," ujar Agung di Jakarta, Kamis, (25/7).

BACA JUGA: Sirkuit Sochi Akan Dibuka Oktober

Nama Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo sempat digadang akan mendampingi Ical, tapi Agung menampiknya. Agung menyatakan Golkar akan mengadakan Rapim khusus untuk mencari pasangan bagi Ical.

Agung menyatakan kriteria cawapres dari Golkar tak muluk-muluk. Terpenting dapat saling memperkuat dan mengisi bersama Ical. "Kalau Jokowi kan punya PDIP. Tanya PDIP dulu. Belum ada yang dilirik saat ini," katanya. (flo/jpnn)

BACA JUGA: OKC Malah Gaet Pemain Berusia Senja

BACA JUGA: Ben Spies Comeback di Seri Indianapolis

BACA ARTIKEL LAINNYA... F1 Musim Depan Maksimal 20 Seri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler