Gong Oh Kyun Akhirnya Bisa Menyusul Shin Tae Yong Pulang ke Korsel

Minggu, 26 April 2020 – 18:48 WIB
Gong Oh Kyun (paling kanan) usai mengikuti latihan Timnas U-19 di Stadion Cikarang, Bekasi. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Asisten Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong, Gong Oh Kyun sudah kembali ke Korea Selatan. Kepulangan Gong Oh Kyun ke Korsel sempat tertunda karena dinyatakan positif Corona berdasarkan rapid test.

Setelah menjalani isolasi mandiri dan hasil tes swab keluar, ternyata Gong dinyatakan negatif COVID-19. Menurut Dokter Timnas Indonesia Syarif Alwi, Gong memang tak langsung pulang ke Korsel setelah dinyatakan negatif pada Selasa (7/4) lalu.

BACA JUGA: Pacar Ngotot Ingin Pulang ke Jakarta, Pemuda Ini Malah Nekat Melakukan Perbuatan Terlarang

Untuk mengamankan dirinya dan banyak orang karena akan terbang ke Korsel, dia memilih melakukan isolasi mandiri terlebih dulu.

"Coach Gong setahu saya sudah kembali, sebelum ini (ada larangan terbang, red)," katanya.

BACA JUGA: Seorang Satpam dan Keluarga Dinyatakan Terjangkiti Virus Corona

Sebelum kembali, menurut Syarif Gong sempat melakukan isolasi sendiri di temapt tinggalnya selama dua pekan. Dia sudah bertolak ke Korsel berarti selepas tanggal 20 April, kemarin.

"Gong sempat isolasi mandiri, dia sudah pulang ke KPacar Ngotot Ingin Pulang ke Jakarta, Pemuda Ini Malah Nekat Melakukan Perbuatan Terlarangorsel," tandasnya.

BACA JUGA: Gong Oh Kyun Ternyata Negatif Covid-19, Ketum PSSI Cuma Bilang Begini

Memang, Gong menjadi pelatih yang paling kahir kelaur dari Indonesia untuk pulang ke Korsel. Pasalnya, rapid test-nya sempat menunjukkan hasil berbeda dibanding pelatih-pelatih Timnas lainnya, yang beral dari Korsel.

BACA JUGA: Warga di Jalan Kuin Selatan Sering Kemalingan, Lantas Diselidiki, Pelakunya Ternyata

Karena itu, saat Shin Tae Yong dan beberapa pelatih asal Korsel lainnya telah bertolak ke Negeri Ginseng pada Jumat (3/4) lalu, Gong masih harus bertahan lebih lama di Indonesia. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler