Gonzales jadi Tukang Gedor

Minggu, 09 Januari 2011 – 14:49 WIB
Foto: Dok.JPPhoto

JELANG kontra melawan Sriwijaya FC (12/1), arsitek Persib Bandung Daniel Roekito mulai meracik strategi jitu, dengan misi mengejar poin penuhSimak saja, seluruh penggawa tim berjuluk Maung Bandung itu, dimainkan oleh pelatih yang akrab disapa DR

BACA JUGA: Mourinho Klaim Pelatih Terbaik



Alhasil, sang allenatore asal Rembang ini, telah mengantongi skuad inti yang akan menjadi senjata untuk mengobrak-abrik tim yang berjuluk Wong Kito dalam lanjutan kompetisi Liga Indonesia (LSI) 2011, di Palembang nanti
Setelah itu, pasukan Daniel Roekito pun akan menantang Bontang FC (16/1) dan Persisam Samarinda (20/1).

"Ya, sejak dulu saya telah mendoktrin visi bermain anak-anak dengan hasil kemenangan

BACA JUGA: Tolak Pembelian Striker Baru

Sebab, poin Persib sudah tertinggal jauh dengan peserta LSI lainnya
Mau tak mau, hasil kemenangan harus diraih dalam laga yang dilakoni Persib," ucap DR, saat dihubungi Bandung Ekspres, kemarin. 

Saat latihan yang digelar sore kemarin di Siliwangi, tampaknya DR telah menemukan bayangan skuad inti, yang disiapkan untuk menghadapi laga tandang terdekat, melawan Sriwijaya FC

BACA JUGA: Berebut Runner Up



Bahkan, DR tampak mematangkan Starting Eleven dalam sebuah latihan kemarinKemungkinan besar tim yang dipersiapkannya seperti Atep, Gonzales dan Hilton yang kemungkinan dipersiapkan sebagai "tukang gedor"

Sementara lini tengah, Eka Ramdhani, Hariono, Gilang dan pemain muda Dias Angga dipersiapkan untuk menjadi starterLini belakang, DR kemungkinan masih mempercayakan tenaga Nova arianto, Baihaki Khaizan dan pemain muda M.Agung Pribadi

Dari beberapa pertandingan sebelumnya, kinerja Agung Pribadi, selalu dipuji oleh pelatih DRSedangkan penjaga gawang Markus Horison, dipastikan akan menjadi tulang punggung untuk menjaga gawang dari kebobolan.

Meski demikian, DR belum berani mengeluarkan keputusannya tentang skuad inti yang akan dimainkan nantiJadi tetap saja, semua pemain berpeluang dipasangSemua pemain berpeluang menjadi pemain inti, tapi saya butuh pemain yang mempunyai visi dan siap tempur dalam laga yang dilakoni Persib ini(mg8)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gembleng Pemain di Negeri Riedl


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler