Gresini Masuki Kompetisi CRT

Kamis, 17 November 2011 – 11:41 WIB
ROMA - Honda Gresini memastikan bakal memakai dua pembalap dalam partisipasinya di MotoGP musim 2012Satu posisi pembalap sudah pasti menjadi milik pembalap Spanyol Alvaro Bautista

BACA JUGA: Siman Sumbang Emas Ketiga

Satu pembalap lagi masih belum dipastikan oleh tim milik Fausto Gresini itu saat mengarungi awal era mesin 1.000cc.
   
Bautista hampir pasti menunggangi motor pabrikan Honda RC213V yang sedianya dirancang untuk mendiang Marco Simoncelli
Tapi, Gresini tak akan memakai motor dengan chasis Honda untuk partner Bautista

BACA JUGA: Akui Perlu Evaluasi Besar

Gresini memanfaatkan regulasi baru MotoGP yang memperkenalkan CRT (Claiming Rule Teams) di musim 2012.
   
Untuk motor CRT, Gresini sudah menjalin kerja sama dengan konstruktor asal Inggris, FTR
FTR adalah tim juara Moto2 musim lalu

BACA JUGA: Ancam Pecat Perusahaan Katering

Motor Gresini yang nantinya diberi identitas FTR MGP12 itu tetap akan memakai mesin Honda, yaitu Honda CBR1000RR.
   
Kubu Gresini menyatakan segera melakukan tes untuk motor baru itu secepat mungkinMeski demikian, mereka juga belum bisa mengonfirmasi siapa pembalap yang akan menunggangi motor tersebut di musim depan.
   
"Sumber kepuasan yang besar karena kita telah mencapai kesepakatan dengan FTR Moto untuk mengambil bagian dalam babak baru MotoGP, CRT," kata Fausto Gresini seperti dikutip Crash
   
"Persaingan di CRT akan menjadi salah satu yang menarik dan kita memasukinya dengan antusiasme yang besar," lanjutnya.
   
CRT adalah upaya MotoGP untuk meningkatkan jumlah starter di musim depanSatu motor CRT membutuhkan biaya yang jauh lebih kecil dibandingkan motor reguler MotoGP.
   
CRT juga akan mendapatkan perlakuan istimewaMereka akan mendapatkan 12 mesin tiap pembalap, dua kali lebih banyak dari pembalap reguler MotoGP yang hanya enam mesin tiap tahunJumlah bahan bakar yang dibawa tiap balapan pun lebih banyak, yaitu 24 liter ? pembalap MotoGP hanya mendapatkan 21 liter.
   
"Kesediaan untuk mengambil bagian itu selalu didasarkan pada kondisi bahwa kami memiliki partner teknis yang tepat dan dengan FTR Moto dan mesin Honda CBR 1000R kami yakin kami dapat membangun sebuah motor yang kompetitif untuk kategori baru," terang Gresini.
   
"Ini adalah petualangan baru yang menarik bagi semangat balap kami dan itu bisa membuktikan menjadi masa depan MotoGPKami akan bekerja sangat keras dan saya yakin akan memiliki hasil yang besar," tegasnya.
   
Chairman FTR Steve Bones juga senang mendapatkan jalan bisa berkompetisi di MotoGPSalah satu motivasinya adalah sangat tertarik untuk melihat bagaimana konsep CRT berkembang.
   
"Kami sangat senang untuk memulai kemitraan dengan tim Honda Gresini dan bergabung dengan mereka pada petualangan baru di MotoGPTim Gresini telah menunjukkan selama bertahun-tahun bahwa mereka kompeten secara teknis, seperti banyak keberhasilan yang mereka membuktikan," ujar Bones.
   
Sejauh ini sudah ada tujuh tim dengan status CRT dalam line-up MotoGP musim 2012Mantan pembalap tim Yamaha Tech 3 musim lalu, Colin Edwards merupakan pembalap dengan nama besar yang membela CRTDia bergabung dengan tim Forward Racing dan akan membalap dengan motor Suter-BMW(ady)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siapkan Banyak Rotasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler