Greysia/Nitya Mundur dari Dubai World Superseries Finals

Jumat, 09 Desember 2016 – 09:25 WIB
Nitya K Maheswari (kanan) dan Greysia Polii. Foto: badmintonindonesia

jpnn.com - JAKARTA - Ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari memutuskan mundur dari Dubai World Superseries Finals, yang akan digeber di Dubai, Uni Emirat Arab, 14-18 Desember mendatang.

Peraih medali emas Asian Games Incheon 2014 ini mundur lantaran Nitya harus naik meja operasi untuk menyembuhkan cedera lutut kanan yang dideritanya sejak lama.

BACA JUGA: Sengit Mas Bro, Arema atau Persipura

“Greysia/Nitya mundur dari Super Series Final karena rencananya besok (hari ini-red) Nitya akan operasi berdasarkan keputusan dari hasil evaluasi kondisinya dalam setahun ini. Dengan sudah mengikuti anjuran dari dokter PBSI tapi cederanya tidak berangsur membaik jadi kami ambil keputusan, opsi terakhir ya harus operasi dengan harapan kondisi Nitya akan jauh lebih baik dari sebelumnya,” ucap Eng Hian seperti dikutip dari situs resmi PBSI.

“Cedera Nitya memang sudah sejak lama sebelum saya menangani Nitya dan cederanya itu kambuhnya tidak bisa diprediksi. Cederanya tidak semakin parah, tetapi tidak juga semakin membaik. Kadang saat sedang keadaan normal bisa tiba-tiba kambuh,” tambah Eng Hian.

BACA JUGA: Gasak Myanmar 4 Gol, Thailand Hadapi Timnas Indonesia di Final

Usai operasi, Nitya dipastikan beristirahat namun belum tahu sampai berapa lama. "Dokter nanti yang bisa memberikan statement butuh berapa lama istirahatnya," tutup Eng Hian.

Dengan absennya Greysia/Nitya maka kini Indonesia hanya punya empat wakil di turnamen penutup tahun 2016 itu. Mereka adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi di nomor ganda putra dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir serta Praveen Jordan/Debby Susanto di nomor ganda campuran. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Ambisi Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan di Kandang

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dua Partai Tandang Superberat, Lini Depan Naga Mekes Harus Garang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler