GU Resmi Rekrut Eduard Tjong

Jumat, 23 September 2016 – 19:49 WIB
Eduard Tjong. Foto: dok/JPG

jpnn.com - MANAJEMEN Gresik United resmi mengumumkan menunjuk Eduard Tjong sebagai pelatih kepala. Eduard bakal segera melatih Agus Indra cs mulai Senin (26/9) besok.

Pelatih yang karib disapa Edu dipilih setelah manajemen GU menyaring sejumlah nama. Selain mempelajari CV, manajemen juga mendapatkan referensi dari berbagai pihak tentang kepribadian Edu.

BACA JUGA: Menpora: Saya Pastikan Wasit, Juri, dan Hakim PON Dievaluasi Total

“Kami sudah melakukan komunikasi secera intens dan sudah menemukan kata sepakat antara Persegres dan Eduard Tjong. Rencananya dia sudah akan mulai melatih Persegres pada Senin besok," kata Manajer GU, Bagoes Cahyo Yuwono dalam Facebook resmi klub.

Pelatih asal Solo tersebut ditunjuk untuk menggantikan Liestiadi yang mengundurkan diri. Tentu, Edu punya segudang pekerjaan rumah lantaran GU sendiri masih terpaku di posisi ke-14 klasemen sementara. "Semoga kehadiranya bisa menjadi energi positif bagi tim,” tandas dia.

BACA JUGA: Menguat, Wacana Arema Kembali ke Gajayana

Ini berarti Edu hanya punya waktu sepekan untuk berlibur usai menangani timnas U-19 di Piala AFF U-19 2016. Namun, dia gagal membawa Garuda Muda lolos ke fase semifinal. (ies/jpg/jpnn)

BACA JUGA: PON Jabar Masih Jauh Panggang dari Api, Menpora: Nilainya Tujuh

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peraih Ranking Lima Dunia: Terima Kasih Pak Jokowi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler