jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menceritakan kunjungannya di sebuah tempat makan bernama Megaria Foodcourt di wilayah Cikini, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.
Momen itu dibagikan Anies Baswedan melalui akun pribadinya di Instagram yang sudah terverifikasi, Rabu (17/11).
BACA JUGA: Anies Unggah Foto Makan Siang, Kang Emil Malah Lempar Pantun, Cakep!
"Jalan-jalan ke Cikini, makan siang di Megaria," tulis Anies.
Anies bercerita saat dirinya tiba di Megaria Foodcourt, ternyata tempat makan itu dalam kondisi ramai pengunjung.
BACA JUGA: Barikade 98 Minta Prabowo Mundur atau Pecat Fadli Zon, Arief Poyuono Bereaksi, TegasÂ
Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu bahkan tak kebagian meja tempat makan karena sudah terisi penuh.
Meski berstatus gubernur DKI Jakarta, Anies tetap mengantre bersama pengunjung lainnya.
BACA JUGA: Lihat, Ini Tampang ART Penilap Sertifikat Rumah Ibunda Nirina Zubir
"Ramai betul Megaria Foodcourt siang tadi, sempat menunggu sepuluh menit-an sebelum dapat meja," tulis Anies dalam unggahan itu.
"Senang melihat tempat makan sudah ramai kembali walau masih dibatasi maksimal 75 persen kapasitas selama PPKM Level satu," lanjutnya.
Seusai mendapat meja makan, Anies pun langsung memesan makananan, seperti bakmi goreng dan rujak buah.
"Tadi, saya mencoba bakmi gorengnya, lalu ditutup dengan rujak buah. Mantap betul! Teman-teman ada yang suka makan di sini juga? Apa menu andalannya?," tulis Gubernur Anies. (cr1/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Dean Pahrevi