JAKARTA - Untuk ketiga kalinya, Sumut Expo digelar di JakartaUntuk Sumut Expo 2009 ini, digelar di gedung Balai Kartini, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat
BACA JUGA: DHL Kirim Tim ke Padang
Pembukaan acara, Kamis (29/10), dihadiri Menteri Pariwisata Jero Wacik, Gubsu Syamsul Arifin, dan sejumlah bupati/walikota yang ada di Sumut.Jero Wacik sempat meninjau sejumlah stand dan makan siang bersama Syamsul di stand milik Pemko Medan
Dikatakan, potensi pariwisata di wilayah Sumut sebenarnya tidak kalah dengan yang ada di negara-negara lain di kawasan Asia
BACA JUGA: Hakim Dituding Pro Jaksa
Begitu pun, tak kalah menarik dibanding BaliBACA JUGA: Banggar Belum Bahas Kenaikan Gaji Pejabat
"Wisata Bali bisa maju karena manusianya sadar wisata," ungkapnya.Karenanya, Syamsul berjanji pihaknya di masa-masa mendatang akan memprioritaskan program sadar wisata di kalangan masyarakat SumutDitanya bagaimana cara paling efektif menumbuhkan budaya sadar wisata, dia mengatakan, pihaknya akan menggandeng tokoh agama, tokoh adat, tokoh wanita, tokoh pemuda, dan elemen-elemen masyarakat strategis lainnya untuk menjalankan program ini.
"Karena sebagian besar masyarakat lebih mendengarkan mereka dibanding pemimpin formal," ungkapnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan, dalam berbagai kesempatan dirinya bertemu dengan sejumlah pemilik modal, baik dari dalam maupun luar negeriRata-rata, para calon investor itu tertarik menanamkan modalnya di Sumut di sektor pariwisata"Tidak harus dari luar negeri, karena dari investor dalam negeri yang punya minat masuk ke Sumut jumlahnya cukup banyak," urainya.
Mengenai soal jaminan keamanan, Syamsul menjelaskan, kondisi keamanan di wilayahnya masih di atas rata-rata dibanding dengan daerah lain di IndonesiaSedang mengenai pengembangan infrastruktur sebagai hal penting menarik wisatawan, Syamsul mengatakan, akan terus diupayakan.
Dia menaruh harapan besar kepada para wakil rakyat asal Sumut yang duduk sebagai anggota DPR di Senayan, agar bisa membantu mendorong pemerintah pusat untuk memperhatikan infrastruktur di wilayah Sumut"Jadi, ada harapan," pungkasnya(sam/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Antasari Rahasiakan Identitas Saksi
Redaktur : Soetomo