Gula Darah Bakalan Ambyar dengan Mengonsumsi 5 Bahan Alami Ini

Jumat, 13 September 2024 – 07:20 WIB
Kayu Manis. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - GULA darah yang tinggi bisa memberi dampak buruk untuk kesehatan.

Hal yang paling jelas jika gula darah Anda meningkat drastis ialah risiko terserang penyakit diabetes.

BACA JUGA: Jaga Gula Darah Tetap Terkendali dengan Mengonsumsi 5 Herbal Ini

Meskipun pengobatan alami bisa melengkapi pengelolaan diabetes, penting untuk berkonsultasi dengan ahli kesehatan dan tidak menggantinya dengan obat yang diresepkan.

Berikut bahan alami yang bagus dikonsumsi bagi penderita diabetes, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: 9 Bahan Alami yang Bantu Hilangkan Bau Badan Tanpa Efek Samping

1. Kayu manis

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kayu manis bisa meningkatkan sensitivitas insulin dan membantu menurunkan kadar gula darah.

Ini bisa ditambahkan ke makanan atau dikonsumsi sebagai suplemen.

BACA JUGA: Turunkan Gula Darah dengan Mengonsumsi 5 Jus Buah Ini

2. Fenugreek

Biji fenugreek bisa membantu menurunkan kadar gula darah dengan meningkatkan fungsi insulin.

Fenugreek bisa dikonsumsi sebagai biji utuh atau dikonsumsi sebagai suplemen.

3. Pare

Pare merupakan bahan alami yang memiliki senyawa dengan sifat antidiabetes.

Pare bisa dikonsumsi sebagai sayur atau dalam bentuk jus.

4. Kunyit

Kurkumin, senyawa aktif dalam kunyit, memiliki efek ant-inflamasi dan penurun gula darah.

Kunyit bisa digunakan dalam memasak atau dikonsumsi sebagai suplemen.

5. Daun kemangi

Mengonsumsi daun kemangi dipercaya bisa menjaga kesehatan secara keseluruhan, salah satunya adalan pengelolaan diabetes.

Kemangi dikenal karena sifat antidiabates dan antiinflamasi.(genpi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Atasi Bau Apek pada Daerah Kewanitaan dengan Menggunakan 6 Bahan Alami Ini


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler