jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekjen Persaudaraan Alumni (PA) 212 Novel Bamukmin memastikan Habib Rizieq Shihab (HRS) dan Munarman akan ada dalam struktur organisasi Front Persaudaraan Islam atau FPI versi baru.
Sebelumnya, Front Pembela Islam (FPI) telah dibubarkan pemerintah dan segala aktivitas maupun atributnya dilarang digunakan.
BACA JUGA: FPI Punya Logo Baru, Ada Kalimat Aziz Yanuar yang Patut Dicermati
"Kalau untuk HRS itu pasti. HRS ini kan imam besar, yang memang dari kami berdasar kesepakatan ketika musyawarah nasional sampai sekarang," kata Novel saat dihubungi JPNN.com, Rabu (18/8).
Dia juga memastikan Munarman ada dalam struktur kepengurusan Front Persaudaraan Islam.
BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Pak Ganjar Bikin Merinding, Harga Baru Tes PCR, FPI Punya Logo Baru
Hanya saja, struktur kepengurusannya masih dalam proses penyusunan.
"(Munarman, red) Pasti masih ada dalam kepengurusan baru, tetapi belum final masih dirapikan," tutur Novel.
BACA JUGA: Bendera Merah Putih Jatuh di Pundak Paskibra, Anggota TNI-Polri Langsung Bergerak Cepat
Habib Rizieq dan Munarman saat ini masih berada di tahanan Bareskrim Mabes Polri.
Habib Rizieq terlibat dalam tiga perkara pelanggaran protokol kesehatan yakni perkara prokes di Petamburan, Megamendung, dan RS UMMI Bogor, Jawa Barat.
Ketiga perkara tersebut sudah disidangkan di PN Jakarta Timur.
Munarman ditangkap Densus 88 pada 27 April 2021 di rumahnya di Tangerang Selatan, Banten, atas tuduhan menggerakkan orang lain untuk melakukan tindak pidana terorisme dan bermufakat jahat untuk melakukan tindak pidana terorisme. (cr3/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Redaktur : Soetomo
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama