jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPRD DKI Abraham Lunggana tak heran Gubernur Basuki T Purnama menuding peserta program tax amnesty sebagai pengemplang pajak. Menurut dia, gubernur yang akrab disapa Ahok itu jelas tidak paham apa yang dimaksud dengan tax amnesty alias pengampunan pajak.
"Emang kagak ngerti dia (Ahok). Dia mana pernah ngerti urusan sih. Tax amnesty kan jelas itu pengampunan pajak, bukan pengemplang pajak," ujar pria yang akrab disapa Lulung itu di Gedung DPRD DKI, Rabu (5/10).
BACA JUGA: Kriminalisasi Kurator Meranti Maritime Masih Berlanjut
Menurut Lulung, dalam menjalankan pemerintahan ibu kota Ahok juga terbukti tidak mengerti soal etika, norma dan hukum. Akibatnya, banyak kebijakan Pemprov DKI yang belakangan malah bermasalah.
Lebih lanjut dia mengatakan, ketidaktahuan Ahok mengenai apa itu program tax amnesty sangat memalukan. Karenanya, politikus PPP itu menyarankan sang gubernur mengakui kesalahan dan memperbaiki diri.
BACA JUGA: Ratusan Polisi Berjaga-jaga Jelang Sidang Tuntutan Jessica
"Suruh perbaiki omongannya, disuruh Haji Lulung," tegas tokoh masyarakat Betawi itu. (rmol/dil/jpnn)
BACA JUGA: Hadeuuh..Banjir Lagi, Banjir Lagi
BACA ARTIKEL LAINNYA... PNS DKI Berontak, Bentuk Forum Birokrat Korban Ahok
Redaktur : Tim Redaksi