Hakim dan Jaksa Juga Prioritas

Selasa, 14 Juli 2009 – 12:05 WIB
JAKARTA- Rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2009 dari jalur umum diprioritaskan pada jaksa dan hakimDi samping tenaga guru, penyuluh pertanian, penyuluh KB, instruktur pelatihan, dan tenaga teknis dalam rangka memenuhi standar internasional.

Menurut Menpan Taufiq Effendi, jumlah pelamar umum yang akan direkrut menjadi PNS tahun ini adalah 236.437 orang untuk daerah

BACA JUGA: 2009, Honorer Dijanjikan Beres

Sedangkan untuk pusat 50 ribu orang.

“Secara nasional pelamar umum diprioritaskan untuk memenuhi kekurangan tenaga pendidikan, kesehatan, dan tenaga teknis yang mendukung pertumbuhan ekonomi dan membuka lapangan kerja dengan maksud mengurangi kemiskinan serta pengangguran,” jelasnya. 

Ditambahkan Menpan, di samping tenaga-tenaga tersebut, Kementerian Menpan juga memprioritaskan pemenuhan kebutuhan pegawai pada daerah-daerah pemekaran dan perbatasan.

Sementara untuk sekretaris desa, formasi yang ditetapkan 9.927 orang
Jumlah itu merupakan pemenuhan formasi yang telah diisi sejak 2005-2008 sebanyak 36.094 orang. (esy/JPNN)

BACA JUGA: Pengadaan PNS 2009 Lewat Tiga Jalur

BACA JUGA: Flu Babi Merengut Korban Jiwa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Pasti Terbitkan Perppu Tipikor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler