Hamdalah, Meski Hujan Datang Setiap Sore, Tinggi Air Bendung Katulampa Bogor Normal

Minggu, 26 Maret 2023 – 20:20 WIB
TMA Bendung Katulampa Kota Bogor, Jawa Barat siaga 4 banjir Jakarta pada Minggu, (26/3/2023) pukul 18.00 WIB. ANTARA/HO-Petugas Jaga Bendung Katulampa

jpnn.com, BOGOR - Tinggi muka air (TMA) Bendung Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat masih dalam keadaan normal.

Meski daerah sekitar bendung tersebut diguyur hujan deras setiap sore, tetapi sejauh ini tidak berpotensi menyumbang banjir di Jakarta.

BACA JUGA: Pendistribusian Bantuan Benih untuk Korban Banjir Bekasi Terus Berlanjut

Kepala Pengawas Bendung Katulampa Andi Sudirmanmelaporkan bahwa kondisi TMA cukup stabil dalam beberapa hari ini. Dia mengatakan wilayah Puncak, Kabupaten Bogor tidak diguyur hujan deras dengan waktu yang lama.

Cuaca di sana lebih cerah dari Kota Bogor beberapa hari ini yang terik di siang hari dan hujan deras setiap sore hari.

BACA JUGA: Hujan Di Mana-Mana, BMKG: Waspada Banjir!

"Pemicu TMA adalah arus air dari hulu Sungai Ciliwung di Puncak Bogor, di sana enggak tinggi arusnya. Hujan deras di Kota Bogor tidak masuk ke TMA Bendung Katulampa," kata Andi di Kota Bogor, Minggu (26/3).

Dia menerangkan hingga Minggu (26/3) pukul 18.00 WIB, TMA hanya berada di Siaga 4 banjir Jakarta, Ketinggian tercatat di angka 40 cm, yang berarti kondisi arus cukup normal.

BACA JUGA: Banjir di Kabupaten Bandung, 4 Rumah Rusak

Kondisi TMA Bendung Katulampa disebut normal berkisar 20 cm sampai 80 cm. Kondisi mulai awas ketika mencapai siaga 3 di atas 80 cm hingga siaga 1 di atas 200 cm.

Menurut Andi, kenaikan TMA akan mulai meningkat setelah beberapa saat hujan mengguyur wilayah Puncak, Kabupaten Bogor. Dalam beberapa momen, katanya, debit air cukup cepat meningkat dalam waktu satu jam menjadi siaga 1 banjir Jakarta.

"Jadi, meskipun beberapa hari ini normal, begitu hujan di Puncak Bogor, kondisi bisa cepat berubah jadi siaga 3 bahkan siaga 1," ujarnya.

Menurut prakiraan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dalam situsnya, wilayah Puncak Bogor mengalami hujan ringan mulai pukul 19.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

Kondisi tersebut hampir merata di wilayah Kota dan Kabupaten Bogor. Cuaca diprediksi benar-benar kembali cerah mulai pukul 22.00 WIB. Sementara, larut malam hingga pagi, prakiraan cuacanya belum nampak. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 2 Santri Korban Banjir di Polewali Mandar Ditemukan Sudah Meninggal Dunia


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler