Hammond Menlu Inggris yang Pertama Kunjungi Kedubes di Teheran Sejak 2003

Minggu, 23 Agustus 2015 – 11:38 WIB
Seorang tentara menjaga kantor kedutaan Inggris. Foto: AFP

jpnn.com - TEHERAN - Menteri Luar Negeri Inggris Philip Hammond bersama delegasi bisnis langsung menghadiri pembukaan kembali Kedutaan Besar Inggris di Teheran, Iran setelah hampir empat tahun lalu ditutup.

Pada kesempatan yang sama, Iran juga membuka kembali kedutaan besarnya di London, Inggris. Kehadiran Hammond pada pembukaan kedubes Inggris di Teheran ini juga sekaligus menjadi kunjungan perdana Menlu Inggris sejak 2003.

BACA JUGA: Ancaman Korut: Setop Siaran Radio Propaganda atau Perang!

Kunjungan Hammond ke Teheran, Minggu (23/8), merupakan tindak lanjut kesepakatan Iran dengan enam negara adi daya soal pembatasan program nuklir Iran.

Menurut Hammond, kesepakatan pembatasan program nuklir Iran yang dilakukan saat Hassan Rouhani terpilih sebagai Presiden Iran pada pemilu 2013 menjadi "tonggak penting" hubungan baik kedua negara.

BACA JUGA: Redakan Ketegangan, Dua Pejabat Senior Korea Bertemu Sore Ini

"Pembukaan kembali kedutaan dua negara ini meupakan langkah penting untuk meningkatkan hubungan bilateral," kata Hammond.

Kedutaan Inggris ditutup pada 2011 setelah diserbu oleh pengunjuk rasa selama demonstrasi menentang penetapan sanksi Inggris terhadap Iran.

BACA JUGA: Tindakan ISIS Menghancurkan Situs Arkeologi Paling Brutal Setelah PD II

Penyerbuan ini terjadi setelah Iran mengusir duta besar Inggris sebagai tindakan balasan karena dukungan Inggris terhadap sanksi keras bagi Teheran atas program nuklirnya.(BBC/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi Pulihkan Ekonomi Thailand Reshuffle Kabinet


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler