jpnn.com, JAKARTA - Harga bahan pangan pokok komoditas hortikultura khususnya aneka cabai dan bawang selama bulan suci Ramadan tahun ini dipastikan stabil.
Berdasarkan data pemantauan harga riil harian oleh Tim Posko Bawang Cabai Kantor Ditjen Hortikultura Pasarminggu, harga 2 komoditas utama ini secara nasional menunjukkan tren yang landai sejak awal Ramadan.
BACA JUGA: Terima WTP Selama Dua Tahun, Amran Apresiasi Anak Buah
“Harga cabai merah besar dan bawang merah terpantau stabil. Bahkan untuk cabai merah besar tren harganya makin menurun. Untuk bawang putih yang hingga kini masih didominasi pasokan impor juga menunjukkan trend menurun, begitu juga untuk bawang bombai, meski kebutuhannya tidak terlalu besar," papar Direktur Jenderal Hortikultura, Suwandi di Jakarta Kamis (7/6).
Harga cabai rawit merah di 43 pasar retail DKI Jakarta selama Ramadan terpantau pada kisaran Rp 35.000 – Rp 37.000 per kg, jauh lebih rendah dibanding Juni tahun lalu yang rata-rata mencapai Rp 50.874,- per kg.
BACA JUGA: Kepala BKP Kementan Berikan Solusi Atasi Gizi Buruk di Dunia
Cabai merah keriting sampai hari ke-22 Ramadan juga stabil di harga Rp 33.000 – Rp 34.000 per kg.
Harga cabai merah besar sepekan terakhir menunjukkan tren menurun di kisaran harga Rp 40.000 – Rp 42.000 per kg.
BACA JUGA: Kementan Terima WTP Dua Kali Berturut-turut
Sementara harga bawang merah terpantau stabil di harga Rp 31.000 – Rp 32.000 per kg, lebih rendah dibanding rata-rata bulan Ramadhan tahun lalu sebesar Rp 37.962 per kg.
Sedangkan untuk bawang putih hampir menyamai harga bawang merah dengan bertengger stabil di harga Rp 31.000 – Rp 32.000 per kg. Lebaran tahun lalu, bawang putih di tingkat eceran mencapai lebih dari Rp 53.000 per kg.
Sementara di tingkat petani harga-harga aneka cabai dan bawang juga terpantau normal. Harga cabai rawit merah di Sleman dan Magelang sekitar Rp 15.000 – Rp 16.000 per kg.
Demikian juga di Blitar, Bandung dan Cianjur. Sementara cabai merah keriting di tingkat petani sekitar Rp 11.000 – Rp 13.000 per kg, dan Cabai Merah terpantau di harga Rp 15.000 – Rp 19.000 per kg. Harga bawang merah di tingkat petani sentra produksi utama seperti Brebes, Cirebon dan Nganjuk Rp 18.000 – Rp 20.000 per kg.
Menurut Suwandi, harga aneka cabai dan bawang selama Ramadan hingga setelah Idulfitri dipastikan stabil. "Memasuki liburan panjang, produksi dan pasokan cabai bawang tetap aman terkendali”, ujarnya.
“Indikatornya jelas. Produksi cabai terpantau kontinyu di sentra-sentra utama seperti Magelang, Sleman, Temanggung, Blitar, Kediri, Cianjur, Bandung dan sebagainya. Sementara bawang merah saat ini memasuki panen raya di Brebes, Nganjuk, Bima dan Enrekang sehingga pasokan setelah lebaran juga dijamin aman dan harga stabil”, tukas Suwandi.
Saat disinggung mengenai kebijakan pengendalian untuk komoditas impor seperti bawang putih dan bawang bombai, Suwandi menuturkan bahwa pasokan dan harga untuk kedua komoditas tersebut stabil dan normal.
"Intervensi pemerintah terhadap kedua jenis bawang tersebut terbukti mampu menjaga pasokan dan harganya stabil", jelasnya
“Harapan Menteri Pertanian Amran bahwa harga aneka cabai dan bawang lebih stabil dibanding tahun lalu dapat terwujud,” pungkas Suwandi.(adv/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... NTP Mei Naik, Kementan: Ini Bukti Petani Makin Sejahtera
Redaktur & Reporter : Natalia