jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag) Rachmat Gobel memastikan, harga cabai merah keriting akan stabil dalam waktu dekat. Keyakinan itu tak lepas dari bertambahnya hasil panen di beberapa daerah.
"Untuk cabai, asosiasi petani memastikan dalam waktu dekat akan ada pasokan hasil panen dari beberapa daerah. Di Banyuwangi, Blitar, Jember, Kulonprogo, Magelang dan Lampung," ujar Gobel di Kantor Kemenkoinfo, Jakarta, Jumat (19/6).
BACA JUGA: Politikus Golkar: Wajar Presiden Marah
Dengan kondisi itu, harga cabai keriting diharapkan akan mengalami penurunan pada minggu kedua ramadan. Selain itu, harga gula pasir, tepung terigu, kedelai lokal dan telur ayam juga masih stabil.
Sementara, daging ayam ras dan daging sapi mengalami kenaikan harga karena permintaan di awal puasa meningkat sekitar 4,5 persen. Untuk bawang merah, Gobel mengklaim harganya turun 3,97 persen. Sebelumnya, harga bawang merah sempat menembus Rp 40 ribu.
BACA JUGA: Jangan Pengguna Tol Cikapali jadi Kelinci Percobaan
"Khusus untuk bawang merah sudah mengalami penurunan dibanding harga pada minggu 1 juni 2015, yang mencapai Rp 37 ribu per kilogram karena beberapa daerah sudah panen seperti Brebes, Cirebon, Nganjuk dan Bima," jelas Gobel. (chi/jpnn)
BACA JUGA: Politikus PKS Sesalkan Rencana Kenaikan Tarif Listrik
BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Daerah Ini, Elpiji 12 Kg Naik Rp 5 Ribu Per Tabung
Redaktur : Tim Redaksi