Hari Kedua, Inilah Hasil Operasi Zebra Jaya

Sabtu, 24 Oktober 2015 – 14:23 WIB
Anggota Polantas melakukan operasi di jalan. Foto: ilustrasi.dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Kasubdit Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Polisi Budiyanto mengatakan, Satuan Tugas (Satgas) berhasil menilang ribuan kendaraan pada hari kedua Operasi Zebra Jaya, Jumat (23/10). Sanksi ringan berupa teguran juga disampaikan kepada para pelanggar lalu lintas

"Kami menilang 6.504 dan menegur 791 pengguna jalan yang melakukan kesalahan," ujarnya melalui pesan elektronik yang diterima JPNN, Sabtu (24/10).

BACA JUGA: Pelajar Koboi! Bukannya Bawa Buku, Malah Celurit

Jumlah pelanggaran terbanyak adalah pengguna sepeda motor dengan jumlah 4.104 tilang.

Selain itu Operasi Zebra ini juga menjaring mikrolet sebanyak 887, kendaraan pribadi 662, taksi 368, kendaraan barang 208, dan metromini 119.

BACA JUGA: Sudah Dapat Dana Pelesiran Rp 28,1 Miliar, DPRD Bogor Minta Naik Gaji

Dari penilangan tersebut, polisi mengamankan sebanyak 2.395 Surat Izin Mengemudi (SIM) dan 4.041 Surat Tanda Nomor Kepolisian (STNK). Kemudian berhasil mengangkut barang bukti dangan jumlah 61 unit kendaraan roda dua dan 7 unit roda empat.

Diketahui, Polda Metro Jaya melakukan Operasi Zebra Jaya selama 2 minggu dari tanggal 22 Oktorber sampai dengan 4 November 2015. (Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Kapolda Metro Tegaskan Kecewa kepada Presiden ASPEK

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Nilai Kebutuhan Hidup Layak DKI 2015


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler