jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo melihat fenomena luar biasa saat ikut mengantarkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendaftar sebagai pasangan bakal calon presiden-bakal calon wakil presiden untuk Pemilu 2024 ke Komisi Pemillihan Umum (KPU), Jakarta, Kamis (19/10) kemarin.
Dia melihat antusiasme masyarakat yang ikut mengantarkan pasangan diusung PDIP, Partai Perindo, PPP dan Hanura tersebut sangat luar biasa.
BACA JUGA: Jadi Cawapres Ganjar, Mahfud Minta Pegawai Kemenko Polhukam Netral
Masyarakat berbaur bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono dan Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang.
Dari Partai Perindo turut hadir Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo Dr. Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo Bidang Ekonomi Digital & Kreatif Angela Tanoesoedibjo, Sekjen Ahmad Rofiq dan Bendahara Umum Henry Suparman.
BACA JUGA: Umur Prabowo 72 Tahun, Yusril Minta MK Tolak Permohonan Pembatasan Usia Maksimal Capres
"Kami partai politik pengusung Pak Ganjar dan Pak Mahfud mendaftarkan mereka berdua sebagai peserta Pilpres dan dinyatakan lengkap," ujar Hary Tanoe, Kamis (19/10).
Menurut Hary, proses yang dilakukan KPU berjalan lancar hingga tak berapa lama dinyatakan berkas yang diperlukan lengkap.
BACA JUGA: Gerakan Pancasila: Ganjar-Mahfud Solusi Permasalahan Indonesia di Masa Depan
"Pada saat kami keluar melakukan press conference diberitahu semua perlengkapan dokumen sudah lengkap, sehingga resmi Pak Ganjar dan Pak Mahfud sebagai Capres dan Cawapres yang diusung empat parpol," ucapnya.
Hary Tanoe mengaku salut dengan konvoi dan iring-iringan massa pendukung dan masyarakat yang begitu luar biasa banyak ketika mengantar pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mendaftar ke KPU RI.
"Luar biasa sekali antusiasme masyarakat, sangat banyak yang mengikuti dan banyak sekali yang hadir di jalan dan di luar sampai juga di dalam (Kantor KPU RI)," katanya.
Sementara itu seusai pendaftaran Ganjar Pranowo mengatakan tekadnya bersama Mahfud MD membangun Indonesia lebih cepat dan meneruskan program pemerintah yang ada saat ini.
"Kami ingin membangun Indonesia dengan lebih cepat. Ingin apa yang sudah dilakukan oleh pemerintah hari ini yang baik, diteruskan, yang kurang baik diperbaiki, yang tidak baik ditinggal," katanya.
Ganjar mangatakan terdapat banyak hal yang harus dibenahi, mulai dari transisi energi, hilirisasi, problem politik, pangan serta masalah kemiskinan.
Sementara itu, Mahfud MD mengatakan 16 Oktober 2023 pulang ke Madura untuk bertemu ibunya.
"Saya sowan ibu, beliau mendoakan saya terus. Pesannya 'mudah-mudahan berhasil dan tetaplah seperti yang selama ini menjadi anakku. Anakku yang selalu lurus, jujur dan berbakti pada orang tua," kata Mahfud MD. (gir/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini 3 Prestasi Mahfud MD dalam Penegakan Hukum di Indonesia
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang