Hasto PDIP Sebut Inisial SBY saat Lepas Bus Pemudik Tujuan Pacitan

Rabu, 19 April 2023 – 16:47 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto (melambaikan tangan) saat melepas bus tujuan Pacitan, Jawa Timur, pada acara Mudik Gratis Bersama PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (19/4). Foto: DPP PDIP untuk JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menyebut inisial SBY saat melepas bus pemudik tujuan Pacitan dari kawasan JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (19/4).

Inisial SBY itu merujuk pada nama Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono yang memang berasal dari Pacitan, Jawa Timur (Jatim).

BACA JUGA: Banyak Warga Kampung Halaman SBY Ikut Mudik Gratis PDIP, Hasto Kristiyanto Tertawa

PDIP memfasilitasi ribuan pemudik dengan bus untuk mudik Lebaran 2023. Menurut Hasto, mudik gratis itu merupakan buah gotong royong para kader PDIP, termasuk yang kini duduk sebagai kepala derah.

“Dengan kerja gotong royong hari ini, PDIP meluncurkan 178 mudik gratis,” kata Hasto saat menyampaikan sambutan sebelum melepas rombongan para pemudik.

BACA JUGA: Hasto PDIP Sentil SBY soal Sistem Pemilu, Irwan Fecho Bereaksi

Ratusan bus itu diberangkatkan ke berbagai kota tujuan di Sumatra dan Jawa.

“Jawa sejauh ini yang terjauh di Banyuwangi," kata ucap Hasto yang dalam kesempatan itu didampingi dua ketua DPP PDIP, yakni Rokhmin Dahuri dan Wiryanti Sukamdani.

BACA JUGA: Di Lemhanas, Hasto Sebut Desoekarnoisasi Bikin Indonesia Jadi Jago Kandang

Bus pertama yang dilepas pada Mudik Gratis PDIP itu bertujuan akhir Madiun, Jatim.

“Bu Mega (Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, red) pernah tinggal di sana (Madiun, red)," kata Hasto berpidato di atas panggung kecil hasil dari mobil pikap yang dimodifikasi tersebut.

Saat melepas bus pemudik tujuan Boyolali, Jawa Tengah (Jateng), Hasto membanggakan daerah yang menjadi basis PDIP itu.

Saat Pilpres 2019, Joko Widodo (Jokowi) yang berpasangan dengan Ma’ruf Amin juga menang telak di Boyolali.

“Bus ke Boyolali sebagai diehard-nya merah (PDIP, red) dan Pak Jokowi," ujar Hasto.

Saat giliran bus tujuan ke Pacitan akan diberangkatkan, Hasto pun berkomentar.

“Ini bis kita berangkatkan ke Pacitan juga, tempatnya Pak SBY," ucap Hasto.

Terdapat beberapa bus tujuan Pacitan yang dipakai pada Mudik Gratis PDIP itu. "Wah, banyak juga pemudik ke Pacitan," ucapnya.(ast/jpnn.com)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP dan 178, Angka Keramat di Balik Jumlah Bus untuk Mudik Lebaran


Redaktur : Antoni
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler