Heat Bekuk Bulls di Laga Perdana NBA

Rabu, 30 Oktober 2013 – 11:47 WIB

jpnn.com - MIAMI- Kedodoran di pra musim ternyata tak membuat Miami Heat keteteran di kompetisi resmi.

LeBron James dkk sukses menekuk Chicago Bulls dengan skor cukup telak 107-95 dalam laga pembuka NBA di American Airlines Arena, Miami, Rabu (30/10).

BACA JUGA: Pedrosa Akui Performanya Menurun Drastis

Laga tersebut tak ubahnya pertarungan dua tim dengan ambisi tinggi di NBA. Heat masuk ke lapangan dengan status juara NBA dua musim terakhir. Sementara, Bulls adalah tim tersukses di pra musim dengan delapan kemenangan.

Tapi, Heat memang lebih tangguh. Heat masih mengandalkan The Big Three. Yakni LeBron, Chris Bosh dan Dwayne Wade. Sementara, Bulls mengandalkan superstar Derrick Rose yang tampil sangat garang selama pra musim.

BACA JUGA: Mourinho Perpanjang Dominasi Atas Wenger

Tapi, Big Three Heat masih lebih baik. Ketiganya mampu menjadi mesin poin yang subur bagi Heat. LeBron membukukan 17 poin dan enam rebound, Bosh mengoleksi 16 poin dan enam rebound, Wade mendonasikan 13 poin dan empat rebound.

Sementara, Rose justru melempem. Pemain berusia 24 tahun tersebut hanya membukukan 12 angka. Pemain tersubur Bulls adalah Carlos Boozer yang membukukan 31 angka dan tujuh rebound.

BACA JUGA: Presiden FIFA Minta Maaf Pada Ronaldo

"Saya tak punya masalah apa-apa dengan pemain Bulls. Saya hanya tidak suka mereka secara tim. Kami tahu mereka sangat merepotkan kami," terang Wade sebagaimana dilansir laman Miami Herald. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bekal Buruk Arsenal Hadapi Tiga Laga Superberat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler