Heru Budi Ogah Menyapa Rakyat Sekadarnya agar Terlihat Bekerja, Sindir Siapa nih?

Kamis, 20 Oktober 2022 – 23:31 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Pj Gubernur Heru Budi Hartono di Balai Kota DKI, Rabu (12/10). Foto: Ryana Aryadita Umasugi/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono kerap melakukan ‘blusukan’ dan sowan ke sejumlah pihak sejak dilantik sebagai orang nomor 1 di ibu kota pada Senin (17/10) lalu.

Contohnya, pada Selasa (18/10) Heru bertemu dengan Menteri Perumahan Umum dan Pekerjaan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono, lalu dia menemui Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.

BACA JUGA: Kurangi Kemacetan di Jakarta, Heru Budi Temui Irjen Fadil, Begini Rencananya

Pada Kamis (20/10), Kepala Sekretariat Kepresidenan itu bertemu dengan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.

Tak hanya bertemu tokoh, Heru juga blusukan ke rumah pompa Waduk Pluit dan tanggul Jati Padang pada Rabu lalu.

BACA JUGA: Marak Gagal Ginjal Akut, Heru Budi Hartono Pastikan Labkesda Siap

Dia juga mengunjungi Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) pada Kamis hari ini.

Melalui akun instagramnya @herubudihartono, dia menyebutkan bahwa turun ke lapangan dan bertemu rakyat adalah hal yang penting bagi seorang pemimpin.

BACA JUGA: Heru Aktifkan Kembali Pengaduan Warga di Balai Kota, Djarot Beri Komentar Begini, Ada Kata Kaget

“Karena dia (pemimpin, red) harus memahami persoalan dari sudut pandang rakyat. Tidak sekadar beramah-tamah atau agar terlihat bekerja. Namun benar-benar memahami,” tulis Heru.

Menurut dia, pemimpin harus tahu masalah rakyat dalam kesehariannya. Gubernur juga harus memahami keluhan dan kegelisahan masyarakat.

Heru mengaku bahwa dia bukan lah seorang politisi dan tak akrab dengan seluk-beluk politik.

“Saya tidak ahli merangkai janji. Karir birokrasi saya, yang hampir 24 tahun di DKI Jakarta, meneguhkan saya untuk terus mempersembahkan kinerja terbaik untuk rakyat yang saya layani,” tuturnya.

Lantaran ingin sering berinteraksi dengan masyarakat, Heru pun kembali membuka meja pengaduan warga di Balai Kota.

“Saya ingin rakyat memiliki pintu langsung ke hadapan saya, jika mereka merasa bahwa masalah mereka terkendala tapa alasan yang memadai,” tambah Heru. (mcr4/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler