HGN 2021 Banjir Selebritas, Ketum Guru Honorer: Enggak Penting Amat

Jumat, 26 November 2021 – 10:06 WIB
Ketum FGHBSN Nasional Rizki Safari Rakhmat saat berorasi menyuarakan aspirasi guru honorer. Foto tangkapan layar video FGHBSN Nasional

jpnn.com, JAKARTA - Puncak Hari Guru Nasional (HGN) 2021, yang dimeriahkan para selebritas mendapat sorotan dari kalangan honorer.

Mereka menilai HGN seharusnya menjadi ajang silaturahmi Mendikbudristek Nadiem Makarim dengan para guru honorer yang selama ini setia mengabdi dengan gaji di bawah UMR/UMK.

BACA JUGA: Heti: Mas Nadiem Bikin Kejutan Terus, Kapan Perhatikan Guru Honorer yang Lulus Passing Grade PPPK?

"Acara guru kok undang selebritas, enggak penting amat acaranya," kritik Ketum Forum Guru Honorer Bersertifikasi Sekolah Negeri (FGHBSN) Nasional Rizki Safari Rakhmat kepada JPNN.com, Kamis (25/11).

HGN 2021 menurut Rizki, tidak ada yang istimewa. Yang dibutuhkan guru bukan hiburan dengan menelan anggaran besar.

BACA JUGA: Waspada! 4 Makanan ini Penyebab Timbulnya Kelenjar Getah Bening

Guru honorer saat ini membutuhkan kepastian dari pemerintah. Terlebih guru honorer yang sudah lulus PPPK tahap I.

Belum lagi nasib guru-guru honorer negeri yang akan berkompetisi dengan guru swasta dan lulusan pendidikan profesi guru (PPG), awal Desember mendatang.

BACA JUGA: Pesan Mendalam Nadiem Makarim di Hari Guru Nasional

"Mas Menteri Nadiem lebih banyak berjanji. Bagi kami itu janji-janji usang," kritiknya.

Rizki yang merayakan HGN 2021 dengan melakukan aksi unjuk rasa di Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat ini menilai Kemendikbudristek berupaya menghipnotis guru honorer dengan kehadiran para selebritas.

Namun, ada banyak guru honorer yang vokal justru melihat itu sebagai ajang tidak bermutu.

"Undang semua guru honorer ajak diskusi. Berikan penghargaan bukan kepada guru berprestasi, tetapi kepada para guru honorer yang rela mengabdi tanpa balas jasa," ujarnya.

Dia menegaskan masih penuh tanda tanya terkait upaya memerdekakan guru yang sebenarnya.

Rizki juga miris melihat para guru honorer yang histeria menyambut Nadiem Makarim.

"Lebih histeris mana melihat rekan satu profesi guru masih banyak yang belum merdeka," kata aktivis guru yang dikenal vokal ini.(esy/jpnn)


Redaktur : Yessy
Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler