Hipakad Siap Bantu Pemerintah Agar Indonesia Tak Masuk Jurang Resesi

Kamis, 03 November 2022 – 00:23 WIB
Ketua umum Hipakad Hariara Tambunan (tengah) saat bersama Ketua DPD Hipakad Jawa Timur HM Mujiono (kiri) dan Sekretaris DPD Hipakad Jawa Timur Sri Wahyuni Handayani (kanan). Foto: Ist for JPNN.com.

jpnn.com - SURABAYA - Ketua Umum DPP Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat (Hipakad) Hariara Tambunan menyatakan pihaknya siap menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024, sekaligus membantu pemerintah agar Indonesia tak masuk jurang resesi.

"Hipakad siap menyukseskan Pemilu 2024 dengan membantu program pemerintah menghadapi tahun politik ini, dalam bidang keamanan," ujar Hariara dalam keterangannya diterima Rabu (2/11).

BACA JUGA: Bawaslu Permudah Proses Pelaporan Pelanggaran Pemilu dengan Sistem Ini

Pandangan senada sebelumnya juga dikemukakan Hariara saat menghadiri Rapat Konsolidasi Kepengurusan DPD dan DPC Hipakad Jawa Timur, di Surabaya, Senin (31/10).

"Hipakad juga terus mendukung Pemerintahan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta para Menteri Kabinet Indonesia Maju dalam menjalankan roda pemerintahan di tahun politik ini."

BACA JUGA: Wagub Jateng Taj Yasin Bicara Tahun Politik

"Organisasi kami mendukung upaya-upaya dari kabinet, agar Indonesia tidak masuk jurang resesi," ucapnya.

Menurut Hariara, berbagai pihak sudah berbicara soal resesi yang melanda dunia.

BACA JUGA: Heboh Isu Presiden Jokowi Jadi Ketua Umum PDIP di 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini

Resesi diperkirakan akan berimbas ke Indonesia.

Karena itu, Hipakad berusaha menyosialisasikan kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak hilang kepercayaan pada kemampuan bangsa menghadapi resesi.

"Saya sepenuhnya percaya, rakyat dan bangsa ini kuat dan tangguh melewati setiap tantangan dan bahkan ancaman karena kekuatan Pancasila."

"Ketika berpegang teguh kepada Pancasila dan menjaga NKRI, bangsa ini akan kuat dan tangguh melewati badai."

Menurut Hariara, Indonesia bangsa yang besar dan kuat karena seluruh rakyat saling bahu membahu, tolong menolong dan selalu bergotong royong.

"Jangan saling menjelekkan karena itu melemahkan. Harus bisa belajar sejarah, jangan melupakan sejarah, jangan mau dipecah belah," ucapnya.

Sementara itu, Ketua DPD Hipakad Jawa Timur H.M Mujiono menyatakan siap mendukung setiap kebijakan Pemerintahan Joko Widodo.

Baik itu pelaksanaan Forum G20 di Provinsi Bali maupun Pemilu 2024. (gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Parpol Pencatut Nama Warga Jadi Anggota & Pengurus Terancam Dicoret KPU


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler