HNW: Tidak Ada Tempat Bagi Komunisme di Indonesia

Kamis, 21 September 2017 – 23:42 WIB
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid. Foto: Humas MPR/dok.JPNN.com

jpnn.com, CILACAP - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid membuka dialog Sosialisasi Empat Pilar bekerja sama dengan Yayasan Khonsa di Fave Hotel, Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (21/9).

Di hadapan sekitar 300 peserta, Hidayat mengatakan, dialog ini merupakan kelanjutan dari kegiatan MPR bekerja sama dengan masyarakat, termasuk di wilayah Cilacap.

BACA JUGA: Kunjungi Pesantren, Zulkifli Hasan Ajak Santri Tidak Minder

Dia mengatakan, selama ini MPR telah melakukan kerja sama dengan berbagai organisasi masyarakat, organisasi politik, dan yayasan di berbagai tempat, termasuk TNI dan Polri.

Menurutnya, ini bukti bahwa MPR telah melaksanakan kegiatannya, bekerja sama dengan masyarakat.

BACA JUGA: Mahyudin: Nilai-Nilai Empat Pilar Harus jadi Perilaku

Sosialisasi ini dibutuhkan masyarakat. Hal itu terlihat dari antusiasme mereka  mengajukan pertanyaan-pertanyaan.

Para peserta juga menjawab  pertanyaan yang diajukan Hidayat.

BACA JUGA: Ketua MPR Ingatkan Pancasila Menolak Komunisme

"Empat pilar menjadi penting untuk disosialisasikan karena banyak tantangannya saat ini. Yakni, ada satu pihak yang akan menghilangkan esensi dari empat pilar apakah itu radikalisme, separatisme, komunisme dan liberalisme. Semua itu tidak sesuai dengan prinsip Pancasila dan UUD Negara 1945," katanya.

Dia mengatakan, mendekati peringatan G30S/PKI, sosialisasi ini semakin penting untuk mengingatkan masyarakat bahwa Pancasila merupakan ideologi Indonesia.

"Tidak ada tempat bagi komunisme di Indonesia, apalagi PKI oleh TAP MPRS ditetapkan sebagai organisasi terlarang,” imbuhnya.

Menurutnya, terorisme tidak memiliki tempat di Indonesia karena tidak sesuai dengan sila pertama Pancasila, yakni Ketuhanan Yang Maha Esa.

Sementara itu, separatisme tidak sesuai dengan prinsip sila ketiga, yakni Persatuan Indonesia.

"Dengan sosialisasi empat pilar, masyarakat semakin kuat dalam NKRI, kuat melaksanakan Pancasila dan semakin mempunyai imunitas tidak terpengaruh dengan isme-isme bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945," tegasnya. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wakil Ketua MPR Dukung Pemutaran Ulang Film G30S/PKI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
MPR  

Terpopuler