Honda ST125 Dax, Motor Mungil dengan Tampilan Keren, Harganya Fantastis

Selasa, 09 Agustus 2022 – 00:24 WIB
Honda ST125 Dax. Foto: dok AHM

jpnn.com, JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya menjual motor berdesain mungil untuk pasar di Indonesia, Senin (8/8).

Motor yang menemani Honda Monkey itu dipasarkan oleh AHM dengan banderol Rp 81 jutaan.

BACA JUGA: Red Bull Perpanjang Kontrak dengan Honda Hingga 2025

“Kami menghadirkan Honda ST125 Dax yang ikonis dan memberikan sensasi nostalgia," kata President Director AHM Keiichi Yasuda dalam siaran resmi, Senin.

Dia menambahkan motor itu memiliki daya pikat tersendiri sebagai bagian dari hidup dan hobi bagi pencinta motor di Indonesia.

BACA JUGA: Manajer Honda Team Asia: Mario Aji Sangat Sopan, Beda dengan Pembalap Jepang

Menurut dia, motor tersebut akan dihadirkan akan hadir secara perdana pada GIIAS 2022.

"Kami mengajak anda hadir disana untuk melihat serta menjawab rasa penasaran terhadap produk ikonis ini,” tutur Yasuda.

BACA JUGA: Tawarkan Sensasi Fun To Drive, All New Honda BR-V Sukses Curi Perhatian

Tampilan retro Honda ST125 Dax didukung stang berwarna krom yang diposisikan tinggi untuk kenyamanan berkendara.

Bagian knalpot berbentuk ikonis dengan pelindung yang berwarna krom.

Pada bagian tengah rangka, tersemat aksen garis berwarna hitam dengan tulisan Dax yang khas.

Di samping tulisan tersebut terdapat logo wing Honda klasik yang menjadi warisan identitas spesial dari sepeda motor Honda.

Sementara itu, logo ST125 hadir dengan sentuhan kartun dari anjing Dachsund yang membuat motor ini semakin unik.

Mesin sepeda motor itu menggunakan pendingin udara dengan diameter dan panjang langkah sebesar 50 x 63,1 mm dengan perbandingan kompresi 10:1.

Honda ST125 Dax menghasilkan tenaga 8,8 HP dan torsi 10.4Nm.

Motor mungil itu memakai suspensi depan inverted telescopic dan suspensi belakang yang terpasang pada bagian frame.

Untuk keamanan, motor itu memakai rem cakram depan berdiamater 220 mm dan rem cakram belakang berdiamater 190mm, dengan jarak sumbu roda 1198 mm dan bobot 107 Kg.

Honda ST125 Dax hadir dengan dua warna yaitu Pearl Nebula Red dan Pearl Cadet Gray, yang keduanya dipasarkan Rp 81.750.000 berstatus (On The Road) DKI Jakarta. (ant/ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Stefan Bradl Buka-bukaan Kelemahan Tim Repsol Honda di MotoGP 2022


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler