jpnn.com - Honda terpaksa harus menggelar kampanye penarikan kembali (recall) terhadap model Honda X-ADV produksi antara 6 Januari 2017 sampai 4 Oktober 2018 untuk pasar Eropa.
Motor matik bergaya adventure itu ditemukan bermasalah pada sistem internal electronic control unit (ECU).
BACA JUGA: Honda CRF250F Terbaru Ramah Bagi Offroader Pemula
Dari laporan Honda yang dilansir Visordown, telah ditemukan masalah di modul PPTC (Polymer Positive Temperature Coefficient) yakni sekring internal yang dapat disetel ulang di dalam ECU.
Hal itu bisa mengakibatkan PPTC jadi panas dan berdampak motor bisa mogok atau keilangan power.
BACA JUGA: Mesin Honda NSX Diklaim Miliki Suara Mirip di Dalam Rahim
Honda sudah melakukan imbauan kepada seluruh konsumen untuk segera melakukan pemeriksaan ke dealer-dealer Honda terdekat. (mg8/jpnn)
BACA JUGA: 4 Teknisi Honda Bidik Gelar Terbaik Asia-Oceania
BACA ARTIKEL LAINNYA... AHM Lanjutkan Pendidikan Vokasi Industri ke SMKN 3 Kaltara
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha