Honorer Satpol PP Demo Gubernur

Tuntut Gaji 1 Tahun dan SK Pegawai Honor

Selasa, 20 April 2010 – 02:32 WIB

MANOKWARI-Puluhan pegawai honor di Kantor Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Papua Barat, Senin (19/4) menggelar aksi unjuk rasa di halaman Kantor Gubernur Papua BaratSelain menuntut gaji yang belum dibayarkan selama kurang lebih 1 tahun, mereka juga menuntut surat keputusan (SK) sebagai pegawai honor di Satpol PP Papua Barat.

Salah seorang pegawai honor atau honorer di Satpol PP Papua Barat bernama Yesaya Towansiba usai menggelar aksi unjuk rasa mengatakan dirinya dan rekan-rekannya telah melaksanakan tugas selama satu tahun

BACA JUGA: Mantan Walikota Bengkulu akan Dijemput Paksa

Namun selama satu tahun tersebut, hak-hak mereka belum dibayarkan oleh Pemprov Papua Barat.

Yesaya mengaku, dirinya dan rekan-rekannya sudah beberapa kali mempertanyakan masalah tersebut
Namun jawaban dari mereka sifatnya hanya janji-janji dan hingga saat ini belum direalisaksikan

BACA JUGA: Tangani Sampah, Walikota ke Swedia

“Kami sudah kerja dengan baik, bahkan dari teman-teman ini ada yang tinggalnya jauh, untuk itu kami minta gaji kami dibayar,” tuturnya.

Dikatakan, aksi kali ini adalah puncak kekesalan dari anggota Satpol PP yang masih berstatus honorer dan belum memilik SK
Sebenarnya dirinya dan temannya tidak akan melakukan aksi tersebut bila pimpinan segera merealisasikan gaji yang sudah dijanjikan sebelumnya

BACA JUGA: Unmul Disubsidi Setengah Triliun

Pihaknya akan menunggu janji tersebut, tetapi jika dalam waktu dekat tidak ada realisasi maka pihaknya akan kembali menggelar aksi yang sama.

Staf di Kantor Satpol PP di hadapan para pendemo mengatakan gaji untuk mereka sudah diajukan ke Sekda untuk diprosesSehingga dalam waktu dekat gaji sesuai ketentuan akan segera dicairkanSementara, janji terkait SK sebagai honorer ia juga mengatakan SK tersebut ada dan siap untuk dibagikan“Sekarang tidak ada masalah, gajinya tinggal tunggu karena sudah diajukan, sedangkan SK sudah ada di tangan saya,” tuturnya seraya memperlihatkan SK kepada honorer anggota Satpol PP.(sr/jus)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jembatan Ambruk, ke Sekolah Jalan Kaki 5 Km


Redaktur : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler