Hotel Sagita Balikpapan Diisukan Dibom

Minggu, 27 September 2009 – 18:58 WIB
BALIKPAPAN - Matinya Noordin M Top, gembong teroris nomor wahid ternyata tak menghentikan aksi teror di IndonesiaMinimal, teror dalam bentuk kabar

BACA JUGA: Jalan Raya Ditanami Pohon Pisang

Kali ini misalnya, bar Red Square yang ada di Hotel Sagita, Balikpapan, dikabarkan dibom oleh kelompok teroris.

Kabar meledaknya hotel yang berlokasi di Jl Mayjen Sutuyo 69 dan lazim menjadi salah satu tujuan para pekerja bule itu, langsung menjadi isu yang menyebar di berbagai tempat
Baik melalui  pesan singkat (SMS), jaringan pertemanan Facebook dan lainnya.

Tak hanya itu, beberapa awak kapal yang menerima pesan tersebut dikabarkan sempat diperintahkan dilarang merapat ke Balikpapan

BACA JUGA: Wakapolsek Diancam Hukuman Mati

"Saya dikabarkan dari bos, Hotel Sagita dibom
Kami diperintahkan tidak merapat dulu," kata Irwan Darmawan kepada JPNN melalui pesan singkatnya.

Namun, saat wartawan JPNN mengkonfirmasi ke pihak hotel, salah seorang staf front office Hotel Sagita yang mengaku bernama Siska menyatakan bahwa kabar tersebut tidak benar

BACA JUGA: Jalur Subang Padat Merayap

"Tidak benarKami baik-baik saja," kata Siska melalui sambungan telepon.

Siska menyebutkan bahwa memang dalam beberapa saat sebelumnya ada isu peledakan di salah satu hotel di Balikpapan"Masih belum jelasSaya baru mendengar sebatas isuIsunya, salah satu hotel, namanya Hotel Cinderela, dibomTapi saya tak tahu pasti, mungkin sebatas isuYang jelas, kami di Hotel Sagita tidak ada bom, tidak ada ancaman dan baik-baik saja," tegas Siska(fuz/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Atasi Isolasi, Bikin Jalan 570 KM


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler