jpnn.com, JAKARTA - Massa aksi dari Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) membubarkan diri dari area Patung Kuda, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (16/10).
Mereka membubarkan diri setelah hujan lebat dan petir melanda kawasan Patung Kuda dan sekitarnya.
BACA JUGA: Ada Keranda, Dukun dan Mak Lampir di Tengah Demo Serikat Rakyat Miskin Indonesia
Tampak massa membubarkan diri dengan tertib dari lokasi aksi.
Tidak terdapat gesekan antara massa dengan kepolisian yang menjaga aksi.
BACA JUGA: Kemenkumham: UU Cipta Kerja Solusi Masalah Ketenagakerjaan
Di sisi lain, sepanjang jalan Medan Merdeka Barat belum dibuka kepolisian meski massa aksi membubarkan diri.
Tampak kawat duri masih ditempatkan di luas area Jalan Medan Merdeka Barat.
BACA JUGA: Massa BEM SI dan SRMI Ogah Digabung, Waspada Penumpang Gelap
Diketahui, terdapat dua massa yang melakukan aksi di area Patung Kuda, Jalan Medan Merdeka Barat.
Selain BEM SI, massa dari Serikat Rakyat Miskin Indonesia (SRMI) juga menggelar aksi Jumat ini.
Sebelum BEM SI, SRMI lebih dahulu membubarkan diri dari lokasi aksi. Tidak terjadi gesekan antara anggota SMRI ketika membubarkan diri dari area Patung Kuda.
BEM SI dan SRMI membawa isu yang sama dalam aksi kali ini yakni menolak Undang-undang Cipta Kerja (UU Ciptaker).
Kedua organisasi beranggapan UU Ciptaker tidak menguntungkan rakyat sehingga perlu ditolak. (ast/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan