Human Innitiative Salurkan Kurban kepada 210 Ribu Keluarga di Indonesia & Luar Negeri

Selasa, 04 Juli 2023 – 21:11 WIB
Penyaluran kurban dari Human Innitiative kepada warga di pelosok Indonesia. Foto: dokumentasi Human Innitiative

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Kemanusiaan Human Initiative (HI) melalui program “Sebar Kurban” telah membagikan daging kepada lebih dari 210 ribu keluarga di pelosok Indonesia dan tujuh negara lainnya di dunia.

Vice President of Resources Human Initiative Rully Barlian Thamrin mengatakan jumlah keluarga penerima kurban ini masih akan terus bertambah mengingat Human Initiative (HI) membuka kesempatan berkurban hingga 2 Juli 2023 pukul 12.00 WIB lalu.

BACA JUGA: TASPEN Bagikan 33 Ribu Paket Daging Kurban

“Sebar kurban menjadi bukti taat dan ikhlas kita semua. Sehingga dengan menjadi bagian dari program “Sebar Kurban 2023” para pekurban, penerima manfaat, dan peternak menjadi bersaudara,” ujar Rully dalam keterangannya, Selasa (4/7).

Mengusung tema ‘Kurban Penuh Manfaat’, setiap transaksi kurban dari para donatur Human Initiative akan memberdayakan para peternak lokal.

BACA JUGA: Persiapan Piala Dunia U-17, Fasilitas JIS Bakal Direnovasi

Adapun, manfaat kurban ini akan tersebar kepada masyarakat di pelosok Indonesia hingga mancanegara yang menunggu kesempatan memakan daging pada momentum Iduladha.

Mewakili squad kurban Human Initiative Muhammad Alwi mengatakan bahwa lembaga jni telah melibatkan 1.200 sukarelawan di Indonesia, Somalia, Uganda, Palestina, Myanmar, Turki, Kenya, dan Tanzania.

BACA JUGA: BKN Kembalikan Dokumen 6.070 Calon PPPK Guru 2022, NIP Tertunda, kok Bisa

Dari semua laporan yang ada, Human Initiative merangkum sebanyak 210.835 keluarga telah menerima manfaat daging kurban.

“Human Initiative berusaha menerapkan transparansi dan akuntabilitas dengan mengirimkan laporan maksimal 14 hari mulai dari hari ini,” kata Alwi.

Dia berharap kebaikan tersebut akan terus memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat.

“Mari terus bergerak dalam kebaikan untuk kemartabatan,” tuturnya. (mcr4/jpnn)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler