Ibu Tiga Anak Tikam Pemilik Toko Emas

Minggu, 12 Desember 2010 – 06:46 WIB

MEDAN - Wanita asal Kecamatan Setianegara, Kecamatan Siantar Sitalasari, Kota Pematangsiantar bernama Fadilla Amini (33) ini bisa dibilang cewek nekadPasalnya, Amini berani menikam leher M Faisal Pulungan (35), pemilik Toko Emas Pulungan, di Pasar V, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Sabtu (11/12) sekitar pukul 10.30 WIB

BACA JUGA: Empat Pemuda Dikeroyok 10 Preman



Ibu tiga anak itu menikam korban menggunakan pisau Rambo
Keterangan yang dihimpun POSMETRO MEDAN (grup JPNN), kemarin pagi Faisal baru saja membuka toko bersama adiknya, Nana (24)

BACA JUGA: Dicokok, Duo Tetangga Bisnis Togel

Lalu Faisal menuju ruang belakang toko untuk sarapan, sementara Nana membersihkan bagian depan toko.

Tidak lama kemudian, toko mas Pulungan didatangi Amini
Karena sudah mengenal dekat Faisal, Amini langsung menuju ruangan belakang dan melewati Nana yang sedang membersihkan toko.

Di ruang belakang, dengan Amini menunjukkan pisau Rambo kepada Faisal yang sedang sarapan

BACA JUGA: Toko Ponsel Dibobol, Rugi Rp 3 Miliar

Namun entah mengapa, tiba-tiba pisau diarahkan dan ditusukkan Amini ke dagu dan leher FaisalDarah pun mengucurFaisal yang mendapat serangan tiba-tiba, langsung berusaha merebut pisau itu sambil menjeritJeritan Faisal didengar NanaMendegar jeritan Faisal, Nana langsung berteriak, “Rampok!” Akibatnya warga sekitar langsung heboh dan mendatangi Toko Emas Pulungan.

Melihat Faisal berdarah sambil memenang Amini, warga langsung mengamankan Amini dan membawa Faisal ke Rumah Sakit (RS) Wulan Windi, MarelanFaisal yang ditemui di rumah sakit mengaku tidak mengetahui maksud Amini menyerangnyaPadahal ia sudah menganggap wanita sebagai seperti adik kandungnya sendiri

"Tadi saya lagi makanTiba-tiba pisau itu ditunjukkannya dan diarahkan ke dagu saya," kata Faisal saat ditemui di IGD RS Wulan WindiAkibat tikaman Amini, Faisal mengalami luka di leher sedalam 5 cm.

Disinggung niat Amini ingin merampok, Faisal membantahAlasannya, Amini tidak ada mengancam, apalagi meminta uangHanya saja, katanya, beberapa waktu lalu suami Amini pernah meminjam uang darinya sebesar Rp2 jutaNamun utang tersebut tidak kunjung dibakar, dan Faisal sendiri tidak pernah menagihnyaSehingga saat Amini dan suaminya ingin meminjam uang lagi, Faisal tidak memberinya.

"Kami tidak ada masalahMemang dia sempat berapa kali minjam uang, tapi tidak saya kasih," kata Faisal, yang selanjutnya enggan diwawancara.

Amini yang ditemui di Mapolsek Medan Labuhan, membantah telah menikam FaisalKatanya, kedatangannya ke Toko Emas Pulungan kemarin pagi bukan untuk menikam FaisalIa hanya ingin menawarkan pisau Rambo kepada Faisal

"Saya bukan tikam diaTadi pisau itu saya main-mainkan, entah kenapa kena FaisalDia itu sudah seperti saudara saya," kata Amini di kantor polisi.

Ditanya hubungan kekerabatannya dengan Faisal, Amini mengaku Faisal sudah dianggapnya seperti abang kandungnyaIa mengaku sudah tiga hari berada di Medan, dan menginap di rumah orangtuanya di Jalan Tuar, Kecamatan Medan TeladanIa memang berniat menawarkan pisau Rambo kepada Faisal.  "Itu tadi bukan maksud menikam," bantahnya lagi.

Ditanya apakah karena ia tidak diberi pinjaman uang sehingga tega menikam Faisal, lagi-lagi Amini membantah"Tidak ada saya mau minjam uangDulu memang saya ada minjam uang dengannya," tukasnya.(jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Marak Isu Penculikan, Anak Enggan Ngaji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler